Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Tata Cara Mencari FPB dan KPK Menggunakan Pohon Faktor dengan Mudah
13 Mei 2022 17:05 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
FPB dan KPK adalah salah satu materi yang diajarkan dalam pelajaran matematika saat sekolah dasar. Apabila dijelaskan secara singkat, FPB adalah nilai terbesar yang dihasilkan oleh 2 atau lebih faktor bilangan. Sedangkan KPK adalah nilai terkecil yang sama dihasilkan oleh dua atau lebih kelipatan bilangan. Lantas, bagaimana cara mencari FPB dan KPK dengan menggunakan pohon faktor? Simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Tata Cara Mencari FPB dan KPK dengan Menggunakan Pohon Faktor
Sebelum masuk ke penjelasan tentang FPB dan KPK, terlebih dulu Anda perlu paham tentang pohon faktor. Jadi, pohon faktor adalah deretan pembagian yang turun ke bawah dengan cara menggunakan pembagian dari bilangan prima. Nah, cara membuat pohon faktor ini terbilang sederhana sehingga bisa dibilang menjadi salah satu cara yang paling mudah menurut para siswa.
Nah, untuk memahaminya, berikut adalah simulasi cara mencari FPB dan KPK dengan menggunakan pohon faktor dalam suatu contoh soal yang dikutip dari buku Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar Kelas 4 karya Christiana Umi (2020:332).
Pertama buat pohon faktor dari masing-masing 48 dan 66.
Nantinya Anda akan menemukan hasil sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Sedangkan untuk menentukan KPK, kita dapat mengambil semua faktor bilangan dan mengambil angka dengan pangkat terbesar. Dalam soal diatas, pada 48, angka 2 memiliki pangkat terbesar dan pada 66 bilangan terbesar yaitu 11. Maka cara menentukannya yaitu
24 x 3 x 11 = 2 x 2 x 2 x 2 x 3 x 11 = 528.
Maka KPK dari 48 dan 66 adalah 528.
Kemudian untuk menentukan FPB, kita langsung bisa tentukan dengan cara melihat angka yang sama dengan pangkat terkecil dari kedua bilangan, yaitu 2 dan 3.
ADVERTISEMENT
2 x 3 = 6.
Jadi, FPB dari 48 dan 66 adalah 6.
Sangat mudah, bukan? (Anne)