Tata Cara Sholat Magrib di Waktu Isya beserta Bacaan Niatnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
12 April 2024 17:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk tata cara sholat magrib di waktu isya. Sumber: pexels.com/Tima Miroshnichenko
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk tata cara sholat magrib di waktu isya. Sumber: pexels.com/Tima Miroshnichenko
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tata cara sholat magrib di waktu isya banyak dicari umat muslim yang akan melakukan perjalanan jauh. Pada waktu arus balik mudik 20024 ini, umat muslim banyak harus melakukan ibadah salat dengan cara jamak karena waktu yang terbatas.
ADVERTISEMENT
Salat jamak magrib dan isya yang dilakukan pada waktu isya termasuk dalam jamak takhir. Masih banyak yang belum mengetahui bagaimana cara melakukan salat jamak magrib dan isya.

Pengertian Salat Jamak

Ilustrasi untuk tata cara sholat magrib di waktu isya. Sumber: pexels.com/Michael Burrows
Sholat magrib di waktu isya termasuk dalam sholat jamak. Menurut buku Panduan Sholat untuk Perempuan oleh Nurul Jazimah (2009: 203), secara etimologi, jama' berasal dari istilah Bahasa Arab yang berarti menghimpun atau mengumpulkan. Jamak dalam salat berarti mengumpulkan atau menghimpun dua salat dan mengerjakannya dalam satu waktu yang sama.
Terdapat dua kategori salat jamak berdasarkan waktu pelaksanaannya, yaitu sebagai berikut:

1. Jamak Takdim

Jamak takdim berarti mendahulukan waktu pelaksanaan kedua salat dengan mengerjakannya pada waktu salat yang pertama, yaitumelaksanakan salat dzuhur dan salat ashar pada waktu dzuhur dan melaksanakan salat magrib dan salat isya pada waktu magrib.
ADVERTISEMENT

2. Jamak Takhir

Jamak takhir berarti mengundurkan waktu mengerjakan kedua salat dengan melaksanakannya pada waktu salat yang kedua, yaitu mengerjakan salat dzuhur dan ashar pada waktu ashar, serta mengerjakan salat magrib dan isya di waktu isya.

Tata Cara Sholat Magrib di Waktu Isya

Ilustrasi untuk tata cara sholat magrib di waktu isya. Sumber: pexels.com/RDNE Stock Project
Sholat magrib dan isya di waktu isya termasuk dalam jamak takhir. Mengutip buku Panduan Lengkap Belajar Shalat untuk Anak oleh Nurul Ihsan (2007: 98), berikut ini tata cara sholat magrib di waktu isya:
ADVERTISEMENT
Salat jamak takhir juga memiliki bacaan niat yang dibaca pada awal salat. Menurut situs kemenag.go.id, bacaan niat jamak takhir salat magrib dan isya adalah sebagai berikut:
Ushalli fardlal-maghribi tsalatsa raka'atin majmu'an bil-isyai jama'a ta'khirin lillahi ta'ala
Artinya:
"Saya niat salat fardhu magrib tiga rakaat dijamak bersama isya dengan jamak takhir karena Allah Ta'ala."
Itulah penjelasan mengenai tata cara salat magrib di waktu isya dan bacaan niatnya. Semoga dapat memberikan panduan mengenai tata cara salat jamak pada waktu perjalanan jauh di tengah arus balik Idulfitri 2024 ini. (IND)