Konten dari Pengguna

Waktu Sholat Taubat Terbaik beserta Tata Caranya

Berita Terkini
Penulis kumparan
12 Agustus 2024 21:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Waktu sholat taubat. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Thirdman
zoom-in-whitePerbesar
Waktu sholat taubat. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Thirdman
ADVERTISEMENT
Salat taubat merupakan salah satu bentuk ibadah yang dianjurkan bagi setiap muslim yang ingin memohon ampunan atas dosa-dosa yang telah dilakukan. Bagi yang ingin menunaikan ibadah ini, penting untuk mengetahui waktu sholat taubat yang terbaik.
ADVERTISEMENT
Salat ini mencerminkan kesadaran seseorang atas kesalahan yang diperbuat dan keinginan untuk bertaubat dengan sungguh-sungguh. Pentingnya salat taubat bukan hanya pada pelaksanaannya, tetapi juga pada waktu terbaik untuk mengerjakannya serta tata caranya.

Waktu Sholat Taubat Terbaik

Waktu sholat taubat. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Alena Darmel
Mengutip dari buku Panduan Sholat Lengkap (Wajib & Sunah), Saiful Hadi El Sutha, (2012), Secara umum, waktu sholat taubat dapat dikerjakan kapan saja, baik di siang maupun malam. Salat taubat bisa dilakukan setelah melakukan salat fardhu maupun salat sunah.
Namun, waktu terbaik untuk melaksanakan salat taubat adalah pada sepertiga malam terakhir. Pada waktu ini, suasana tenang dan khusyuk, sehingga seseorang dapat lebih fokus dalam memohon ampunan dan merenungi kesalahan-kesalahan yang telah diperbuat.
Selain itu, waktu sepertiga malam terakhir juga dikenal sebagai waktu mustajab untuk berdoa. Pada saat itu, Allah Swt. lebih dekat dengan hamba-Nya dan doa-doa lebih mudah dikabulkan.
ADVERTISEMENT

Tata Cara Salat Taubat

Ilustrasi Tata Cara Salat Taubat, Sumber Unsplash Bimbingan Islam
Tata cara salat taubat bisa dipelajari untuk melaksanakannya. Berikut selengkapnya.

1. Niat Salat Taubat

Niatkan dalam hati untuk mengerjakan salat taubat dua rakaat karena Allah Ta'ala. Niatnya bisa dibaca sebagai berikut:
Arab: أُصَلِّى سُنَّةَ التَّوْبَةِ رَكْعَتَيْنِ ِللهِ تَعَالَى
Latin: Ushalli sunnatat taubati rak 'ataini lillaahi ta'aalaa.
Artinya: "Saya niat salat taubat dua rakaat Lillahi Ta'aalaa."

2. Dilakukan Secara Perorangan

Salat taubat dilakukan sendiri, tidak berjamaah.

3. Jumlah Rakaat

Salat taubat dilakukan paling sedikit dua rakaat dan paling banyak enam rakaat. Setiap dua rakaat diakhiri dengan satu kali salam.

4. Bacaan Istighfar Setelah Salat

Setelah selesai salat, dianjurkan membaca istighfar sebagai bentuk permohonan ampun kepada Allah Swt. Salah satu bacaan istighfarnya adalah:
Arab: أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِيْم الَّذِي لَا إِلهَ إِلَّا هُوَ الْحَيُ الْقَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ
ADVERTISEMENT
Latin: Astaghfirullaahal'adziim, alladzii laa ilaaha illa huwal hayyul qayyuumu wa atuubu ilaiih.
Artinya: "Saya mohon kepada Allah Yang Maha Agung, Dzat yang tiada Tuhan melainkan hanya Dia Yang Maha Hidup lagi Berdiri Sendiri. Aku bertaubat kepada-Nya."
Sholat taubat adalah wujud dari ketulusan hati yang ingin kembali kepada Allah Swt. setelah menyadari kesalahannya. Dengan melaksanakannya di waktu sholat taubat terbaik, diharapkan Allah Swt. berkenan menerima taubat dan mengampuni segala dosa.(RIZ)