Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Weton Tanggal Lahir: Pengertian Weton dan Asal Usulnya Menjadi Ramalan
13 Januari 2021 19:15 WIB
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kebudayaan di Indonesia dapat terbilang masih kental dan juga masih banyak yang menerapkannya. Hal ini dapat kita jumpai dalam perayaan atau acara besar sebagai peringatan sesuatu yang penting bagi kehidupan. Dalam hal ini dapat kita lihat misalnya akan melaksanakan pernikahan, masih banyak pasangan yang masih menggunakan weton tanggal lahir untuk mencari tahu kecocokan antara satu sama lain.
ADVERTISEMENT
Weton Tanggal Lahir sebagai Kebudayaan Jawa
Weton tanggal lahir merupakan salah satu kebudayaan Jawa yang masih banyak digunakan oleh orang Jawa yang masih menganutnya. Weton ini masih sering dianggap sebagai penentu keberhasilan suatu hubungan yang akan dijalani, misalnya sebelum menggelar pesta pernikahan itu sendiri adalah gabungan tanggal lahir keduanya yang menunjukkan hari yang mengindikasikan kecocokan pasangan.
ADVERTISEMENT
Weton tanggal lahir yang digunakan untuk menghitung angka kecocokan sepasang kekasih dianggap menjadi ramalan yang digunakan turun temurun bahkan hingga saat ini. Weton tanggal lahir dihitung dengan menggunakan kalender standar Jawa. Dalam kalender Jawa, satu pekan terdiri dari tujuh hari yang diadopsi dari kalender Islam dan lima hari pasaran. Weton, adalah gabungan keduanya yang menunjukkan hari dan kecocokan kelahiran seseorang.
Biasanya orang jawa dalam menentukan hari dan tanggal sering mempertimbangkan weton jawa. Kebudayaan ini masih terus dilakukan oleh orang Jawa sebagai lambang harapan baik untuk minta dilancarkan dan sesuai perhitungan makna weton jawa. Termasuk dalam pernikahan, jodoh pun antara kedua pasangan terkadang dihitung menggunakan weton jawa berdasarkan tanggal dan pasaran jawanya yang memiliki arti berbeda-beda.
ADVERTISEMENT
Sistem penanggalan inilah yang menjadi cikal bakal weton tanggal lahir dijadikan ramalan atau prediksi kecocokan pasangan yang masih sering digunakan oleh masyarakat Jawa. tentu saja dengan berbagai manfaat misalnya saja mulai dari menentukan masa tanam dan panen , bepergian, menentukan suatu keputusan, dan lain sebagainya. (DA)