Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Zero Accident dan Zero Enviromental Polutan di Tempat Kerja
24 Oktober 2023 19:45 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Zero accident dan zero enviromental polutan merupakan dua hal yang bisa diterapkan di tempat kerja. Tujuan utamanya adalah untuk membuat lingkungan kerja dan sekitar menjadi lebih aman baik bagi para pekerja maupun orang lain.
ADVERTISEMENT
Kedua hal tersebut biasanya diterapkan dengan menggunakan prosedur yang telah disusun sesuai kebutuhan perusahaan. Namun sebelum itu, pengertian dari dua istilah ini harus dipahami dahulu untuk memudahkan penyusunannya.
Zero Accident dan Zero Enviromental Polutan di Lingkungan Kerja
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, zero accident dan zero enviromental polutan merupakan dua kondisi yang dicanangkan untuk membuat lingkungan kerja menjadi lebih aman. Berikut penjelasan selengkapnya.
1. Zero Accident
Menurut buku Manajemen Pengendalian Proyek, Ir. Sugiyanto. M. MT (2020: 20), zero accident berkaitan dengan keselamatan kerja. Lebih lengkapnya, zero accident merupakan situasi saat perusahaan bisa mengurangi peristiwa kecelakaan kerja.
Tak hanya itu saja, zero accident juga berkaitan dengan situasi perusahaan yang bisa mencegah terjadinya hal tersebut. Perusahaan juga mampu menjamin keselamatan para pekerjanya agar tetap terlingungi.
ADVERTISEMENT
Situasi ini memang bisa diterapkan selama perusahaan mempunyai prosedur yang tepat untuk mencapainya. Berbagai analisis diperlukan untuk membuat prosedur tersebut. Semua hal yang diperlukan untuk mencapai situasi ini dilakukan berdasarkan prinsip K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja)
Jika berhasil mencapai situasi ini, perusahaan tersebut bisa memperoleh Zero Accident Award. Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Tenaga Kerja
2. Zero Enviromental Polutan
Zero environmental polutan atau pollution merupakan gerakan untuk meminimalisir polusi yang dihasilkan perusahaan. Polusi yang dimaksud pun beragam, tergantung pada kegiatan perusahaan itu sendiri.
Prosedur untuk mencapai situasi ini pun beragam, tergantung dari jenis hingga kadar polusi yang dihasilkan. Oleh sebab itu, ahli mengenai lingkungan perlu dilibatkan agar bisa membuat prosedur dengan sebaik mungkin.
ADVERTISEMENT
Penerapan situasi ini bertujuan tak hanya untuk melindungi pekerja dari polusi saja, namun juga masyarakat sekitar. Bahkan, pengurangan polusi juga bisa bermanfaat bagi kehidupan di Bumi.
Demikian penjelasan singkat mengenai zero accident dan zero enviromental polutan. Ulasan ini bisa menjadi ilmu pengetahuan dasar bagi pihak-pihak yang membutuhkan. (LOV)