Konten dari Pengguna

9 Jenis Produk Pastri dan Bakeri beserta Contohnya

2 Oktober 2023 18:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jenis produk pastri dan bakeri, Sumber: Pexels/Leigh Patrick
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jenis produk pastri dan bakeri, Sumber: Pexels/Leigh Patrick
ADVERTISEMENT
Dunia kuliner tidak pernah kehabisan variasi yang menarik dan menggugah selera. Salah satu bentuk seni kuliner yang paling memikat adalah pastri dan bakeri. Terlebih lagi, ada banyak jenis produk pastri dan bakeri di dunia yang bentuknya berbeda-beda.
ADVERTISEMENT
Jenis produk pastri dan bakeri yang beragam telah menghiasi meja makan di seluruh dunia dengan kelezatan dan estetika yang luar biasa. Setiap jenis memiliki karakteristik unik yang menjadikannya berbeda dari yang lain, dan mampu memikat orang dengan kenikmatannya.

Jenis Produk Pastri dan Bakeri

Ilustrasi jenis produk pastri dan bakeri, Sumber: Pexels/iSAW Company
Produk pastri dan bakery merupakan contoh nyata dari seni kuliner yang kreatif dan beragam. Dari pastri berserpih hingga pastri kering, setiap jenis memiliki karakteristik yang unik dan menawarkan pengalaman rasa yang berbeda.
Inilah 9 jenis produk pastri dan bakeri beserta contohnya.

1. Flaky

Flaky adalah jenis pastri yang dikenal karena lapisan-lapisan tipis yang renyah. Ini tercipta dari campuran tepung dan lemak yang menghasilkan tekstur yang rapuh. Contoh hidangan dengan pastri berserpih adalah chicken pot pie, steak and kidney pie.
ADVERTISEMENT

2. Shortcrust

Mengutip dari buku dari buku FCS Food Preparation L3, Jenna Gough, (2008), untuk membuat kue shortcrust yang manis , tambahkan gula pasir dan kuning telur agar kuenya lebih kaya dan rasanya lebih manis.
Shortcrust memiliki tekstur yang lebih padat dan remah. Cocok digunakan untuk pai tawar. Contoh makanan yang menggunakan pastri kering termasuk pai apel, pai daging, serta pai buah-buahan lainnya.

3. Puff

Proses pembuatan Puff melibatkan banyak lipatan adonan dengan lapisan mentega, menghasilkan tekstur yang luar biasa. Baklava, vol-au-vent, dan mille-feuille adalah beberapa hidangan yang menggunakan pastri kembang.

4. Rough Puff

Rough puff adalah versi yang lebih cepat dari pastri kembang. Meskipun tidak sesempurna yang biasa,tetapi tetap memberikan kelezatan dan tekstur yang memuaskan. Contoh makanan dengan pastri kembang kasar adalah sausage roll dan hidangan berbahan dasar puff seperti samosa.
ADVERTISEMENT

5. Choux

Choux menghasilkan kue-kue yang ringan dan berongga seperti soes atau eclairs. Tekstur lembutnya yang unik menjadi tempat favorit untuk mengisi berbagai krim dan saus. Profiterole, eclairs, dan kue Paris-Brest adalah beberapa hidangannya.

6. Filo

Filo sangat tipis dan sering digunakan untuk membuat hidangan berlapis seperti baklava atau spanakopita. Kebanyakan orang mengagumi ketipisan lapisannya yang membuat tekstur hidangan lebih ringan dan renyah.
Spanakopita (hidangan Yunani dengan lapisan pastri tipis yang berisi bayam dan keju) serta baklava adalah beberapa contoh hidangan dengan pastri filo.

7. Croissant

Croissant adalah contoh pastri berserpih dengan lapisan-lapisan yang renyah dan beraroma mentega. Contoh hidangan dengan croissant termasuk croissant ham and cheese sandwich serta almond croissant.

8. Danish

Pastri ini biasanya terbuat dari pastri berserpih atau pastri kering dan diisi dengan berbagai macam selai atau buah-buahan. Danish biasanya diisi dengan selai buah seperti blueberry, raspberry, atau apricot, dan seringkali dihiasi dengan glasir gula dan almond.
ADVERTISEMENT

9. Suet Crust

Pastri ini mengandung lemak hewani seperti lemak sapi yang memberikan kekayaan dan kelembapan pada adonan. Pai daging Inggris adalah hidangan yang umumnya menggunakan pastri lemak, dan ini menciptakan kerak atas dan bawah yang lezat.
Itulah jenis produk pastri dan bakeri beserta contohnya yang harus diketahui para pecinta roti. Dengan berbagai macam contoh yang ada, dunia pastry dan bakery terus berkembang, memberikan kenikmatan kepada setiap pecinta makanan di seluruh dunia. (RIZ)