Ashabul Kahfi, Begini Kisah Awal Mulanya

Konten dari Pengguna
9 Desember 2020 14:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ashabul Kahfi, Foto: Dok. AkramID
zoom-in-whitePerbesar
Ashabul Kahfi, Foto: Dok. AkramID
ADVERTISEMENT
Kisah Ashabul Kahfi mungkin sudah tidak asing lagi di telinga kita. Saking menakjubkannya kisah ini, sampai diabadikan dalam salah satu Surah di dalam kitab suci Alquran yakni pada surah ke 18 yaitu Surah Al-Kahfi.
ADVERTISEMENT
Surah Kahfi tidak hanya memuat tentang kisah Ashabul Kahfi, melainkan termaktub beberapa kisah lainnya. Namun untuk mengetahui kisahnya dapat disimak dalam beberapa ayat yaitu pada ayat 9-26.

Kisah Awal Ashabul Kahfi Tertidur di Goa

Ashabul bermakna Pemuda, sedang Al-Kahfi bermakna Goa yang di gunung. Singkatnya, mereka ada sekumpulan pemuda ada yang mengatakan berjumlah 7 bersama dengan 1 anjing yang menyertainya yang berusaha menyelamatkan agamanya dari masyarakat yang sudah sangat jauh dari kebenaran, banyak ditentukan praktik kesyirikan dan terjadi pengingkaran terhadap hari kebangkitan.
(Ingatlah) tatkala pemuda-pemuda itu mencari tempat berlindung ke dalam gua, lalu mereka berdoa: “Wahai Rabb kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu, dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini)”. [Al-Kahfi/18:10]
ADVERTISEMENT
Sebagai sekumpulan pemuda, mereka tidak mampu untuk melawan para kaum tua bahkan seluruh penduduk yang memang sudah memegang teguh kepercayaan katilnya tersebut dan memusuhi mereka. Maka, mereka tak sanggup jika bertahan dan memilih untuk tetap mempertahankan keteguhan imannya dan menyelamatkan agamanya.
Dan apabila kamu meninggalkan mereka dan apa yang mereka sembah selain Allâh, maka carilah tempat berlindung ke dalam gua itu, niscaya Rabbmu akan melimpahkan sebagian rahmat-Nya kepadamu dan menyediakan sesuatu yang berguna bagimu dalam urusan kamu. [Al-Kahfi/18:16]
Allâh Subhanahu wa Ta’ala menjaga agama dan fisik mereka yang termasuk dalam tanda-tanda kekuasaan-Nya. Bahkan tempat tidur mereka, berada dalam pemeliharaan yang tinggi.
Mereka berada dalam tempat yang luas dari gua itu. Dengan keadaan demikian, hawa dan arus udara mengenai mereka, dan kandungan udara yang buruk dapat keluar.
ADVERTISEMENT
Para pemuda tersebut mendapat bimbingan Allâh pergi menuju gua tersebut, dan Allâh menjadikan mereka tetap hidup dengan sinar matahari dan angin yang tetap mengenai mereka, sehingga fisik mereka tetap terjaga.
Dan kamu mengira mereka itu bangun padahal mereka tidur; dan kami balik-balikkan mereka ke kanan dan ke kiri, sedang anjing mereka mengunjurkan kedua lengannya di muka pintu gua. Dan jika kamu menyaksikan mereka, tentulah kamu akan berpaling dari mereka dengan melarikan (diri) dan tentulah (hati) kamu akan dipenuhi dengan ketakutan terhadap mereka. [Al-Al-Kahfi/18:18].
Dilansir dari almanhaj.or.id, Syaikh ‘Abdur-Rahman as-Sa’di rahimahullah mengutip keterangan para Ulama tafsir, beliau rahimahullah mengatakan: “Hal itu karena mata mereka tetap terbuka supaya tidak rusak, sehingga orang yang melihat, menyangka mereka terjaga padahal sedang tidur."
ADVERTISEMENT
Ini juga merupakan bentuk pemeliharaan Allâh terhadap tubuh-tubuh mereka. Karena pada umumnya gesekan bumi mampu merusak tubuh yang bersentuhan dengannya.
Di antara ketentuan Allâh Subhanahu wa Ta’ala, Dia membolak-balikkan tubuh mereka ke kanan dan ke kiri, sehingga tidak menyebabkan bumi merusak tubuh mereka, meskipun Allâh Maha Kuasa menjaga tubuh mereka tanpa membolak-balikannya.
Akan tetapi, Allâh Maha Bijaksana. Dia ingin menerapkan sunnah-Nya di alam semesta dan mengaitkan faktor-faktor sebab dan akibat secara ilmiah.

Lama tertidur di dalam Goa

Dan mereka tinggal dalam gua mereka tiga ratus tahun dan ditambah sembilan tahun (lagi). [Al-Kahfi/18:25]
itu berarti, lama waktu mereka tertidur di dalam Goa selama 309 tahun. Setelah mereka terbangun, kondisi mereka pun masih tetap sama, sehingga mereka mengira hanya tertidur setengah atau sehari saja.
ADVERTISEMENT
(RDY)