Cara Scan QR Code dari HP dengan Aplikasi Terpercaya

Konten dari Pengguna
13 Desember 2021 18:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara scan QR code di HP. Foto. dok. AJ_Warr di Unsplash.jpg
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara scan QR code di HP. Foto. dok. AJ_Warr di Unsplash.jpg
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penggunaan QR code saat ini cukup menjamur di berbagai fasilitas umum, baik dalam kegiatan jual beli atau bahkan proses pendataan. Untuk dapat mengakses QR Code, berikut ini cara scan QR code dari HP dengan aplikasi terpercaya.
ADVERTISEMENT

Cara Scan QR Code dari HP dengan Aplikasi Terbaik

QR code dikenal sebagai salah satu bentuk kode yang disusun secara terstruktur yang berisi tentang informasi yang dapat diakses melalui smartphone atau alat pemindai kode. Pengertian QR code lebih rinci dipaparkan dalam buku berjudul Penggunaan Framework Laravel untuk Membuat Aplikasi Absensi Terintegrasi Mobile yang disusun oleh Roni Habibi, ‎D.Irga B. Naufal Fakhri, ‎Fanny Shafira Damayanti (2020:41).
Dalam buku tersebut tertulis bahwa kode QR atau biasa dikenal dengan istilah QR Code adalah suatu jenis kode matriks atau kode batang dua dimensi yang dikembangkan oleh Denso Wave, sebuah divisi Denso Corporation. QR code memiliki kelebihan dapat dengan mudah dibaca oleh pemindai QR.
Ilustrasi cara scan QR code Foto dok. Kayoko Hayasshi di Unsplash.jpg
Hal tersebut rupanya sesuai dengan singkatan dari QR yaitu Quick Response yang berarti respon cepat. QR code berfungsi sebagai penghubung secara cepat antara konten daring dengan konten luring. QR code banyak ditemukan dalam berbagai kepentingan seperti kepentingan komersial, hingga kepentingan pendidikan.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, penggunaan QR code rupanya juga dapat dimanfaatkan sebagai metode pembayaran di berbagai outlet atau bahkan untuk melakukan pendataan seperti yang saat ini diterapkan pemerintah bagi masyarakat yang ingin menggunakan atau masuk ke dalam fasilitas umum.
Bagi Anda yang ingin mengakses QR code, Anda dapat menggunakan fitur pembaca QR code yang tersedia pada smartphone. Namun jika smartphone Anda tidak menyediakan fitur pemindai QR code, Anda dapat menginstall aplikasi QR Code Reader yang tersedia di Google Play Store untuk pengguna Android atau Apple Store untuk pengguna iOS.
Ilustrasi cara scan QR code dengan benar. Foto. Dok. Ridofranz di Unsplash
Setelah install aplikasi pemindai QR code tersebut, Anda dapat mengikuti cara scan QR code dari HP dengan aplikasi QR Code Reader dengan langkah mudah berikut ini:
ADVERTISEMENT
Itu dia cara scan QR code dari HP dengan menggunakan aplikasi QR Code Reader sebagai aplikasi pemindai QR code terpercaya. Semoga bermanfaat, ya! (DAP)