Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Nonton Film Animasi tentang Persahabatan yang Tak Lekang Waktu
15 Oktober 2020 8:57 WIB
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Nonton film animasi itu nggak pernah membosankan. Banyak film animasi yang penuh makna hidup, di mana kita bisa belajar banyak darinya.
ADVERTISEMENT
Berikut ini ada beberapa rekomendasi beberapa film animasi yang mengisahkan tentang arti persahabatan. Bisa banget ditonton bareng anak-anak di rumah.
Rekomendasi Nonton Film Animasi Tentang Persahabatan
1. Madagascar
Pertualangan seru antara singa jantan, seekor zebra, kuda nil dan jerapah. Pertemanan yang aneh sih karena dalam kehidupan nyata, singa adalah predator bagi tiga jenis hewan lainnya. Serunya pertemanan antara keempat hewan tersebut dimulai sebagai hewan pengisi kandang di New York Zoo, dan berlanjut hingga petualangan mereka yang berbeda sampai pada sekuel-sekuelnya.
2. Toy Story
Film ini bercerita mengenai romantika beragam mainan yang dimiliki seorang anak bernama Andy. Dimulai perseteruan antara boneka robot Buzz Lightyear yang dianggap sebagai kompetitor oleh boneka karakter koboi ‘Woody’. Karena semenjak kedatangan si Robot, Andy jadi jarang bermain dengan Woody. Di setiap sekuel, selain mengisahkan perkembangan Andy yang beranjak besar dan tidak lagi bermain dengan kolekesi bonekanya. Juga memperlihatkan persahabatan yang akhirnya terjalin antara Woody dengan Buzz si robot.
ADVERTISEMENT
Yuk, tonton semua sekuelnya Toy Story!
3. Up
Persahabatan antar beda generasi antara Kakek Carl dengan Russel yang membawa mereka berdua pada petualangan yang sudah diangankan oleh Kakek Russel di masa kecilnya. Di lima menit pertama, diperlihatkan dengan manis montage kisah cinta si Kakek dengan Ellie, istrinya. Very touchy.
But that’s the reason of why Carl put himself in such adventures!
4. Ice Age
Setting film ini adalah bumi di 20.000 tahun yang lalu sebelum Masehi.
Saat itu, bumi sedang menjelang periode es di mana hewan-hewan pra-sejarah digambarkan migrasi ke daerah selatan yang dianggap lebih hangat. Kondisi bumi yang sedemikian akhirnya mendekatkan tiga jenis hewan yang berbeda, yaitu Manny si mammoth, Diego si singa purba, dan Sid (sebangsa tikus tanah). Ketiganya bahu-membahu dalam upaya mereka menyelamatkan diri. Juga hadir anak manusia pra-sejarah di sini, yang diceritakan akan diantar si Manny pulang ke orangtuanya.
ADVERTISEMENT
Nah, yang mana yang belum kamu tonton? Yuk, jadwalkan nonton film animasi ini di akhir minggu biar seru!(Carra)