Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Peluang Profesi dan Karier Aircraft Technician di Indonesia
30 Oktober 2023 18:18 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jika berbicara mengenai dunia penerbangan tentunya yang paling teringat adalah seorang pilot. Padahal, ada banyak pekerjaan di dunia penerbangan selain pilot, salah satunya adalah aircraft technician. Profesi dan karier aircraft technician termasuk menjanjikan.
ADVERTISEMENT
Jika berbicara mengenai profesi yang satu ini tentunya masih banyak yang belum familiar. Meski begitu, ada banyak peluang bagi lulusan yang berhubungan dengan pekerjaan yang satu ini.
Peluang Profesi dan Karir Aircraft Technician
Dikutip dari buku Kimia Teknik untuk Teknisi Pesawat Udara karya Haris Puspito Buwono dkk., (2020) aircraft technician adalah salah satu profesi yang berkaitan dengan perawatan, perbaikan, dan modifikasi pesawat udara.
Aircraft technician bertanggung jawab untuk memastikan keselamatan dan kelaikan terbang pesawat, serta mengoptimalkan performa dan efisiensi pesawat. Aircraft technician juga harus mengikuti standar dan regulasi yang berlaku di bidang penerbangan.
Menjadi aircraft technician membutuhkan keterampilan, pengetahuan, dan sertifikat yang sesuai dengan bidangnya. Aircraft technician harus memiliki latar belakang pendidikan formal di bidang teknik pesawat udara, teknik penerbangan, atau sejenisnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, aircraft technician juga harus mengikuti pelatihan dan ujian untuk mendapatkan lisensi dari otoritas penerbangan nasional atau internasional. Lalu bagaimana peluang profesi dan karier aircraft technician di Indonesia?
Peluang karir aircraft technician di Indonesia cukup menjanjikan, mengingat perkembangan industri penerbangan di Indonesia yang terus meningkat. Gaji rata-rata untuk aircraft technician di Indonesia adalah Rp10 juta per bulan.
Di Indonesia sendiri ada banyak perusahaan yang membuka peluang kerja untuk jurusan ini. Hal tersebut karena di Indonesia ada beberapa tempat yang menyediakan perawatan dan juga inspeksi pesawat.
Selain itu, masing-masing perusahaan penerbangan juga membuka peluang untuk jenis pekerjaan yang satu ini. Untuk menjadi aircraft technician yang andal dan kompetitif, diperlukan keterampilan teknis, analitis, komunikasi, kerjasama tim, serta adaptasi terhadap perubahan teknologi dan regulasi.
ADVERTISEMENT
Aircraft technician juga harus memiliki integritas, disiplin, tanggung jawab, serta kesadaran akan keselamatan diri dan orang lain.
Itulah informasi mengenai peluang profesi dan karir aircraft technician di Indonesia yang bisa dijadikan pedoman untuk lulusan atau bidang terkait. Jadi, apakah tertarik bekerja di bidang ini? (WWN)