Konten dari Pengguna

Pengertian Sepak Bola Beserta Sejarahnya Lengkap

25 Juni 2021 17:13 WIB
·
waktu baca 3 menit
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 14:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
unsplash.com - Pengertian sepak bola
zoom-in-whitePerbesar
unsplash.com - Pengertian sepak bola
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Salah satu permainan yang paling banyak peminatnya di seluruh dunia adalah sepak bola, tapi apakah kamu sudah paham apa pengertian sepak bola dan sejarah terbentuknya? Sepak bola selain menjadi ajang olahraga, juga menjadi ajang hiburan bagi sebagian orang. Buktinya, banyak ditemukan anak muda baik perempuan maupun laki-laki yang mungkin tidak jago bermain bola namun rela berdesak-desakan ke stadion untuk menonton atau mendukung tim favoritnya.
ADVERTISEMENT
Secara singkat, dilansir dari buku Mengenal Sepak Bola, Lutvi Avianto, 2012, pengertian sepak bola adalah permainan yang dimainkan oleh dua tim yang berbeda dalam memperebutkan sebuah bola. Tapi pengertiannya secara mendalam tentu saja tidak sesederhana itu.

Pengertian Sepak Bola

Sepak bola adalah cabang olahraga yang menggunakan bola yang umumnya terbuat dari bahan kulit dan dimainkan oleh dua tim yang masing-masing beranggotakan sebelas orang pemain inti dan beberapa pemain cadangan.
Selain itu, pengertian sepak bola bisa dijelaskan sebagai berikut, sepak bola adalah permainan yang dilakukan oleh dua tim berbeda, dengan komposisi pemain yang berada lapangan sebanyak sebelas orang, dan masing-masing tim berupaya untuk menang dengan cara mencetak gol ke gawang lawan.
ADVERTISEMENT
Sepak bola melibatkan pergerakan unsur fisik, mental, motorik kasar dan motorik halus, serta di bangun dengan kekuatan tim yang solid. Pergerakan semua unsur tersebut dilakukan untuk menjaga pergerakan bola tetap dinamis dan melewati garis gawang.
Umumnya, bola yang digunakan dalam permainan berbentuk bundar, dimana setiap pergerakannya dilakukan setiap pemain menggunakan kaki dan hanya penjaga gawang (kiper) yang bisa menyentuh bola menggunakan tangan.
Sejarah Sepak Bola
Sejarah olahraga sepak bola sebagai permainan menendang bola dimulai sejak abad ke-2 dan ke-3 sebelum Masehi di Tiongkok. Pada masa Dinasti Han tersebut, orang-orang biasa menggiring bola kulit dengan menendangnya ke jaring kecil. Permainan serupa juga dimainkan di Jepang dengan sebutan Kemari. Di Italia, permainan menendang dan membawa bola juga digemari terutama mulai abad ke-16.
ADVERTISEMENT
Permainan sepak bola disebut hadir pertama kali di China sekitar abad ke-3 dan 2 SM dengan nama permainan Cuju. Cuju dimainkan dengan bentuk bola bundar di atas bidang tanah persegi. Banyak negara-negara yang mengklaim bahwa kehadiran sepak bola diawali dari mereka sendiri, seperti Yunani Kuno dan Roma.
Tapi ada juga cerita yang banyak diakui permainan sepak bola populer pada abad ke-12, yang mana pada abad itu sepak bola dimainkan di padang rumput dan jalanan Inggris. Kemudian seiring waktu bermunculanlah klub sepak bola, akan tetapi kehadiran Klub sepak bola yang diyakini ada sejak abad ke-15 tersebut terorganisir dengan baik dan tanpa status resmi.
Sepak bola modern mulai berkembang di Inggris dengan menetapkan peraturan-peraturan dasar dan menjadi sangat digemari oleh banyak kalangan. Dalam beberapa kompetisi, permainan ini menimbulkan banyak kekerasan selama pertandingan sehingga akhirnya Raja Edward III melarang olahraga ini dimainkan pada tahun 1365. Raja James I dari Skotlandia juga mendukung larangan untuk memainkan sepak bola.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 1815, sebuah perkembangan besar menyebabkan sepak bola menjadi terkenal di lingkungan universitas dan sekolah. Kelahiran sepak bola modern terjadi di Freemasons Tavern pada tahun 1863 ketika 11 sekolah dan klub berkumpul dan merumuskan aturan baku untuk permainan tersebut.
Saat itu pula terjadi pemisahan yang jelas antara olahraga rugby dengan sepak bola (soccer). Pada tahun 1869, membawa bola dengan tangan mulai dilarang dalam sepak bola. Selama tahun 1800-an, olahraga tersebut dibawa oleh pelaut, pedagang, dan tentara Inggris ke berbagai belahan dunia. Pada tahun 1904, asosiasi tertinggi sepak bola dunia (FIFA) dibentuk yang ditandatangani oleh tujuh negara yaitu Prancis, Belgia, Denmark, Belanda, Spanyol, Swedia dan Swiss.
Cukup sulit untuk menentukan klub sepak bola yang pertama hadir di muka bumi ini. Beberapa sejarawan Inggris mempercayai bahwa terdapat klub profesional yang di bentuk di Inggris pada tahun 1862 dengan nama klub Inggris Notts County. Setahun kemudian sepak bola modern lahir pada tahun 1863 ketika Asosiasi Sepak Bola Inggris didirikan.
ADVERTISEMENT
Sejak itu pada tahun 1883 dilangsungkan turnamen internasional pertama yang melibatkan empat negara yaitu Inggris, Irlandia, Skotlandia, dan Wales. Pertandingan pertama pada tahun 1867 yang berlangsung di luar Eropa yaitu di Argentina.
Sepak bola semakin mengundang banyak peminat sejak dimasukkannya sepak bola sebagai olahraga resmi dalam olimpiade pada tahun 1908. Serta Piala dunia yang dilaksanakan pertama pada tahun 1930 semakin memperkuat olahraga yang sangat populer di kancah internasional. Sampai akhirnya kemudian pada tahun 1996 lahir pulalah sepak bola wanita pertama kalinya.
Saat ini, sepak bola telah dimainkan oleh lebih dari 250 juta orang di 200 negara, yang menjadikannya olahraga paling populer di dunia. Sepak bola bertujuan untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya dengan memasukan bola ke gawang lawan. Sepak bola dimainkan dalam lapangan terbuka yang berbentuk persegi panjang, di atas rumput atau rumput sintetis.(DNR)
ADVERTISEMENT