Rumus Luas Permukaan Balok Tanpa Tutup dan Contoh Soalnya

Konten dari Pengguna
10 Maret 2022 17:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rumus luas permukaan balok tanpa tutup, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rumus luas permukaan balok tanpa tutup, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mengutip buku Kajian Matematika SD oleh Yayuk & Prasetyo (2018), balok merupakan bangun ruang berbentuk tiga dimensi yang disusun oleh dua pasang persegi panjang, di mana pada kedua ujungnya berbentuk persegi panjang atau persegi. Ada pula balok yang tidak mempunyai tutup. Lalu, bagaimana rumus luas permukaan balok tanpa tutup?
ADVERTISEMENT
Seperti yang kita tahu, balok terdiri dari 8 titik sudut, 6 sisi, dan 12 rusuk. Sementara itu, luas permukaan balok merupakan luas dari permukaan secara keseluruhan atau bidang sisi pada balok.
Enam sisi pada balok meliputi sisi kanan, sisi kiri, atas, bawah, depan dan belakang. Jika setiap sisi balok digambarkan secara mendatar, maka akan membentuk jaring-jaring balok. Jaring-jaring balok inilah yang disebut dengan luas permukaan balok.

Rumus Luas Permukaan Balok

Luas permukaan balok bisa diketahui dengan rumus berikut:
Luas permukaan balok: 2 (pl + pt + lt)
P: panjang balok
L: lebar balok
T: tinggi balok
Setiap sisi balok memiliki pasangan, sehingga lebih mudah dalam menghitung luas balok. Lalu, bagaimana rumus luas balok tanpa tutup? Rumus yang perlu digunakan adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
PL + 2(LT) + 2(PT)
Luas permukaan balok tanpa tutup = Luas alas + 2(Luas samping) + 2(Luas depan)
Contoh Soal Luas Permukaan Balok
Ilustrasi rumus luas permukaan balok tanpa tutup, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
Berikut adalah contoh soal luas permukaan balok tanpa tutup beserta jawabannya:
1. Luas permukaan balok tanpa tutup yg mempunyai ukuran panjang, lebar dan tinggi berturut turut 20 cm, 6cm, 11cm adalah...
Luas permukaan balok tanpa tutup = Luas alas + 2(Luas samping) + 2(Luas depan)
= PL + 2(LT) + 2(PT)
= (20)(6) + 2(6)(11) + 2(20)(11)
= 120 + 132 + 440
= 692 cm²
2. Sebuah balok tanpa tutup memiliki lebar sisi depan 8 cm, lebar sisi samping 6 cm, dan luas seluruh permukaan 188 cm2. Tentukan tinggi balok tanpa tutup tersebut!
ADVERTISEMENT
L = pl + 2(pt + lt) = 188 = 8 x 6 + 2(8t + 6t)
= 188 = 48 + 2(14t)
= 188 – 48 = 2(14t)
= 140 = 28t
= 5
3. Sebuah balok tanpa tutup memiliki panjang 32 cm, lebar 24 cm, dan tinggi 16 cm. Berapa luas permukaan balok tanpa tutup tersebut?
Luas tanpa tutup = (p x l) + 2((p x t) + (l x t))
= (32 X 24) + 2((32 X16) + 24 X 16))
= 768 + (512 + 384)
= 768 + 896
= 1664 cm2
Rumus dan soal balok tanpa tutup di atas dapat dijadikan pembelajaran agar lebih menguasai materi bangun ruang dalam matematika. Dengan lebih banyak memperbanyak latihan, maka kamu bisa lebih semakin mahir dalam mengerjakan soal yang serupa.
ADVERTISEMENT
(DLA)