Siklus Krebs: Mengenal Tahapan dan Hasil Siklusnya

Konten dari Pengguna
29 Desember 2020 11:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Siklus Krebs, Foto: Dok. kelaspintar.id
zoom-in-whitePerbesar
Siklus Krebs, Foto: Dok. kelaspintar.id
ADVERTISEMENT
Pernahkah kamu mendengar tentang materi siklus krebs? Merupakan salah satu materi dari mata pelajaran kimia, siklus krebs merupakan salah satu tahapan dari proses respirasi sel di dalam tubuh manusia. Siklus ini digunakan oleh organisme aerobik untuk menghasilkan energi.
ADVERTISEMENT
Sering juga disebut sebagai siklus asam sitrat, nama “Krebs” diambil dari nama penemunya yang bernama Sir Hans Adolf Krebs. Sir Krebs menemukan siklus kompleks ini saat sedang mengajar biokimia di Universitas Cambridge pada tahun 1937. Bersama Fritz Lipmann, penemuannya ini berhasil dianugerahi hadiah Nobel pada tahun 1953.

Tahapan Siklus Krebs

Terdapat dua tahapan penting siklus krebs. Pertama adalah tahapan persiapan, dimana asam piruvat diubah menjadi asetil-koA melalui proses dekarboksilasi oksidatif. Kedua adalah tahap dalam siklus, yang berlangsung di dalam matriks mitokondria.
Dalam artikel ini, yang dibahas lebih dikhususkan kepada siklus krebs itu sendiri. Asetil-koA yang merupakan produk hasil proses dekarboksilasi oksidatif kemudian akan digunakan bahan untuk melakukan siklus krebs. Terdapat delapan tahap siklus krebs yang terjadi secara terus-menerus. Berikut ulasannya.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Hasil Siklus Krebs

Dari delapan proses siklus krebs, nantinya akan menghasilkan 12 ATP. Kedua belas ATP ini terdiri dari hasil 3 NAD+ menjadi 9 ATP, 1 FAD menjadi 2 ATP, serta 1 ATP.
Itu dia ulasan mengenai tahapan dan hasil siklus krebs. Semoga artikel ini dapat menambah wawasanmu ya!
(RYFA)