Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Streaming Drama Korea: Makanan Khas Korea yang Sering Muncul dalam Drama Korea
12 Oktober 2020 9:51 WIB
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kuliner Khas Korea yang Sering Dijumpai Saat Streaming Drama Korea:
Ramyeon
Ramyeon atau yang dapat juga disebut dengan ramen ini merupakan makanan seperti mi yang dihidangkan dengan kuah hangat. Biasanya ramen dapat disantap dengan bahan pelengkap seperti telur setengah matang, jamur shitake, taburan daun bawang dan sayur-sayuran seperti sawi.
Makanan bercita rasa pedas ini biasa disajikan untuk makanan utama, namun tak jarang juga ramen disantap untuk camilan pengganjal perut. Makanan ini sering ditampilkan saat aktor dalam drama Korea lapar di tengah malam atau sedang malas keluar rumah untuk membeli makanan. Ramen instan juga sering dijadikan bahan makanan persediaan di Korea. Kebanyakan penonton juga sering terhipnotis untuk ikut makan mi instan saat streaming drama Korea pada adegan ini.
ADVERTISEMENT
Bulgogi
Merupakan masakan yang terbuat dari daging sirloin pilihan yang diiris tipis. Daging yang sudah diiris tipis ini kemudian dilumuri bumbu khas Korea Selatan yang terdiri dari beberapa rempah dan kecap asin serta bahan tambahan lainnya. Daging yang sudah dilumuri bumbu ini kemudian dimasak di atas panci datar. Bulgogi biasa disantap bersama nasi hangat atau dimakan bersama selada dan kimchi.
Tteokbokki
Seperti namanya, masakan ini terbuat dari tteok atau teung beras yang dimasak dengan bumbu gochujang atau pasta cabai khas Korea yang bercita rasa pedas dan manis. Masakan olahan tepung beras yang berbentuk potongan silinder ini biasa dijadikan sebagai makanan utama yang disajikan saat makan bersama.
Kimchi
Kimchi atau kimci dalam bahasa Indonesia merupakan makanan sejenis asinan sayur dengan cita rasa asam dan pedas. Makanan ini terbuat dari campuran sayur sawi putih dan lobak yang difermentasi bersama dengan campuran bumbu yang mengandung udang krill, kecap ikan, bawang putih, jahe dan bubuk cabai merah.
Makanan ini biasanya disediakan sebagai banchan atau makanan sampingan yang mendampingi makanan utama. Namun tak hanya dijadikan makanan sampingan, kimchi juga bisa dijadikan bumbu untuk membuat nasi goreng atau bahkan sup. Makanan ini digadang-gadang menjadi salah satu makanan tersehat karena mengandung kadar serat yang cukup tinggi dan rendah kalori. (LA)
ADVERTISEMENT