Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.98.0
Konten dari Pengguna
Tata Cara Menanggapi Telepon yang Benar, Sopan, dan Profesional
23 Oktober 2023 20:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
![Ilustrasi cara menanggapi telepon yang benar - Sumber: pixabay.com/guvo59](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01hddrtr34dt92dv2jgggh9gjg.jpg)
ADVERTISEMENT
Mengetahui cara menanggapi telepon dengan benar dan sopan adalah hal yang penting. Alasannya karena pemahaman tentang cara menerima telepon memiliki dampak dalam berbagai aspek, baik dalam konteks pribadi maupun profesional.
ADVERTISEMENT
Cara seseorang menanggapi telepon pertama kali akan menciptakan kesan pertama bagi pihak pemanggil. Respons yang sopan dan profesional dapat membuka pintu untuk kesempatan-kesempatan baik dalam berbagai situasi.
Bagaimana Tata Cara Menanggapi Telepon yang Benar?
Saat seseorang merespons panggilan telepon dengan baik, percakapan akan menjadi lebih lancar dan lebih efektif. Informasi dapat disampaikan dengan baik. Bahkan, masalah yang ada juga dapat diselesaikan secara efisien.
Berdasarkan buku Teori dan Praktik Administrasi Kesekretariatan, Dr. Sedianingsih, SE., M.Si., Ak., Dra. Ec., (2014), menanggapi telepon dengan benar, sopan, dan profesional adalah keterampilan penting dalam berkomunikasi.
Berikut adalah tata cara untuk menanggapi telepon dengan baik yang bisa dipraktikkan.
1. Sambutan Awal yang Ramah
Saat mengangkat telepon, sambutlah panggilan dengan ramah. Gunakan salam seperti "Halo" atau "Selamat siang" yang sopan. Kemudian bicaralah dengan suara yang jelas dan tenang, sehingga pihak pemanggil dapat mendengarnya dengan baik.
ADVERTISEMENT
2. Identifikasi Diri
Setelah sambutan awal, segera identifikasikan diri. Sebutkan nama atau mungkin nama organisasi atau perusahaan. Ini akan membantu orang yang menelepon untuk mengetahui dengan siapa mereka berbicara.
3. Dengarkan dengan Cermat
Dengarkan dengan cermat apa yang dikatakan oleh orang yang menelepon. Berikan perhatian penuh pada percakapan dan jangan berbicara terlalu cepat. Jika perlu, buat catatan atau lakukan klarifikasi bila ada pertanyaan atau permintaan khusus.
4. Gunakan Bahasa yang Sopan dan Profesional
Hindari bahasa yang kasar, slang, atau kata-kata yang tidak pantas. Berbicaralah dengan bahasa yang profesional, apalagi bila sedang menjawab telepon dalam urusan bisnis atau pekerjaan.
5. Tawarkan Bantuan dan Selesaikan Masalah
Jika penelepon memiliki pertanyaan atau masalah, tawarkan bantuan dengan sopan. Cobalah untuk memberikan jawaban atau arahan yang tepat. Bila tidak bisa langsung membantu, berjanjilah untuk mencari solusi atau mengarahkan mereka ke orang yang bisa membantu.
ADVERTISEMENT
Cara menanggapi telepon dengan benar, sopan, dan profesional dapat berguna untuk memastikan bahwa interaksi dengan pemanggil berjalan dengan baik. Ini akan menciptakan kesan positif dan memperkuat hubungan komunikasi dengan orang lain. (DNR)