Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
7 Mobil Bekas Berkualitas yang Layak Dibeli Jika Budget Kamu Sekitar Rp50 Juta
30 September 2020 11:45 WIB
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pandemi COVID-19 membuat perputaran ekonomi mandek, dan mengakibatkan sebagian orang mulai kehabisan tabungan untuk biaya hidup.
ADVERTISEMENT
Sebagai jalan keluar, tak sedikit yang akhirnya menjual mobilnya. Namun ada juga yang lebih memilih downgrade atau turun kasta saja, supaya tetap masih punya kendaraan buat mobilitas, tapi tetap mendapat uang tambahan.
Nah, bagi yang mulai berpikir untuk opsi kedua ini, berikut pilihan mobil bekas yang harganya di bawah Rp 50 juta.
Pilihan pertama ada Daihatsu Xenia generasi awal. Berdasarkan penelusuran di beberapa situs jual beli mobil bekas, lansiran produksi 2004 hingga 2009, harganya sudah di bawah Rp 50 juta.
Terkait variannya sendiri, mayoritas bermesin 1.0 liter 3 silinder, yang mampu menghasilkan tenaga 62 dk pada 5.600 rpm dan torsi 90,2 Nm pada 3.600 rpm.
ADVERTISEMENT
Sementara sistem transmisinya manual 5 percepatan. Sebagai sebuah MPV yang cukup banyak diminati di zamannya, Xenia tidak hanya menawarkan kapasitas penumpang yang besar saja, tapi juga kehematan bahan bakar dan perawatan yang mudah.
Kemudian ada Suzuki APV yang masuk di kelas MPV, tapi dengan tubuh mengotak. Umumnya, model yang banderolnya di bawah Rp 50 juta, lansiran 2005 hingga 2007.
Menyoal mesinnya, APV dipersenjatai dengan mesin 4 silinder berkode G15A dengan kapasitas 1.5 liter. Mesin itu menjanjikan tenaga 103,5 dk pada 6.000 rpm dan torsi 126 Nm pada 3.000 rpm.
Sebagai sebuah MPV, Suzuki APV punya keunggulan dalam hal kelegaan di bagian kabinnya. Sementara untuk letak mesinnya yang berada di bawah jok pengemudi dan penumpang depan, menjadi salah satu kelemahan dari mobil ini.
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang mencari mobil bekas dengan ground clearance cukup tinggi, maka bisa memilih Daihatsu Taruna. Di beberapa situs jual beli mobil bekas, Taruna dengan tahun produksi 2000 hingga 2004 sudah banyak yang dijual dengan harga di bawah Rp 50 juta.
Taruna hadir dengan spesifikasi mesin bensin 4 silinder berkapasitas 1.6 liter karburator dan 1.5 liter injeksi. Untuk mesin 1.6 liter karburator memiliki tenaga 94 dk pada 5.700 rpm dan torsi 127 Nm pada 4.800 rpm.
Sementara untuk mesin 1.5 liter injeksinya, menawarkan tenaga 83,8 dk pada 6.000 rpm dan torsi 114 Nm pada 4.400 rpm. Untuk sistem transmisinya, keduanya hadir dengan manual 5 percepatan.
ADVERTISEMENT
Berikutnya ada MPV mewah, Nissan Serena. Ya, mobil ini mungkin menjadi satu-satunya pilihan MPV mewah dengan sliding door dan captain seat yang dijual dengan harga di bawah Rp 50 juta.
Untuk variannya, Anda bisa memilih Serena dengan tahun produksi 2004 hingga 2007. Serena berkode bodi C24 ini, mengusung mesin bensin 4 silinder berkode QR20DE berkapasitas 2.0 liter.
Mesin itu menghasilkan tenaga 150 dk pada 6.000 rpm dan torsi 200 Nm pada 4.000 rpm. Mesin itu berpadu dengan sistem transmisi otomatik 4 percepatan.
Dari merek Mitsubishi, terdapat Kuda yang kini juga punya harga bekas di bawah Rp 50 juta. Untuk Anda yang tertarik dengan mobil ini, maka pilihlah Kuda dengan tahun produksi 2000 hingga 2005.
ADVERTISEMENT
Mitsubishi Kuda hadir dengan 3 pilihan mesin, yaitu bensin 1.6 liter karburator, bensin 2.0 liter injeksi, dan diesel 2.5 liter.
Untuk mesin bensin 1.6 liter karburator punya tenaga 103 dk pada 6.000 rpm dan torsi 107 Nm pada 3.500 rpm. Lalu untuk mesin bensin 2.0 liter injeksi, menawarkan tenaga 114 dk pada 5.500 rpm dan torsi 165 Nm pada 3.000 rpm.
Selanjutnya untuk mesin diesel 2.5 liternya, menjanjikan tenaga 73 dk pada 4.200 rpm dan torsi 143 Nm pada 2.500 rpm. Ketiga mesin itu dipadukan dengan 2 pilihan sistem transmisi, manual 5 percepatan dan otomatik 4 percepatan.
Bagi Anda yang mencari mobil sedan, maka bisa memilih Suzuki Baleno Next-G dengan tahun produksi 2003 hingga 2005. Mobil ini hadir dengan mesin bensin 4 silinder berkode M15A berkapasitas 1.5 liter.
ADVERTISEMENT
Tenaga yang dihasilkan mencapai 100 dk pada 5.900 rpm dan torsi 133 Nm pada 3.100 rpm. Untuk sistem transmisinya, Baleno Next-G tersedia 2 pilihan, manual 5 percepatan dan otomatik 4 percepatan.
Selain Baleno Next, pilihan sedan lainnya yang punya harga di bawah Rp 50 juta adalah Hyundai Avega tahun produksi 2007 hingga 2010.
Sedan asal Korea Selatan ini mengusung mesin bensin 4-silinder berkode G4EK dengan kapasitas 1.5 liter. Mesin itu menawarkan tenaga 92 dk pada 5.500 rpm dan torsi 132 Nm pada 2.900 rpm.
Untuk sistem transmisinya tersedia dalam 2 pilihan, manual 5 percepatan dan otomatik 4 percepatan.
Selain 7 mobil bekas yang kumparan sajikan di atas, tentunya masih banyak lagi pilihan mobil bekas lainnya yang punya harga di bawah Rp 50 juta. Di situasi seperti saat ini, harga - harga mobil bekas yang dijajakan tentu masih sangat mungkin untuk 'digoyang' lebih murah lagi. (Mon)
ADVERTISEMENT