Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Kenapa Semut Suka Makanan Manis? Begini 3 Fakta Uniknya
14 September 2022 12:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
"Ada gula, ada semut ," tentunya kita sudah tidak asing dengan peribahasa tersebut. Namun, itu bukan sebatas peribahasa yang menggambarkan di mana ada kesenangan, di situlah banyak orang datang. Nyatanya semut memang suka gula ataupun berbagai makanan lainnya yang manis-manis.
ADVERTISEMENT
Nah, kira-kira kenapa semut suka gula dan makanan yang manis-manis ya? Dirangkum dari berbagai sumber, ternyata begini penjelasannya.
1. Radar Pendeteksi Gula
Menurut studi yang pernah dilakukan, semut ternyata memiliki radar yang sangat sensitif. Hewan yang satu ini bisa mengetahui atau mendeteksi hal-hal berbau manis seperti zat glukosa dan fruktosa.
Radar sensitif yang dimiliki hewan dari keluarga formicidae ini membuatnya bisa melacak dan menemukan dengan mudah makanan ataupun minuman manis. Jadi, jangan heran, jika kamu menyembunyikan makanan ataupun minuman manis sering kali tetap didatangi semut.
2. Semut Butuh Zat Gula
Semut yang memiliki radar sensitif untuk mendeteksi, melacak, dan menemukan hal-hal berbau gula tentu mempunyai sebab. Para pakar menyebut semut ternyata sangat tergantung dengan zat yang ada pada gula.
ADVERTISEMENT
Adapun zat tersebut akan diubah menjadi energi yang membuat mereka bertenaga. Oleh karenanya semut selalu berburu yang manis-manis atau yang mengandung gula untuk memenuhi kebutuhannya yakni mengisi energi tubuh mereka.
3. Semut Tidak Hanya Makan yang Manis-manis
Meskipun demikian, rupanya semut ternyata tidak hanya makan yang manis-manis saja. Semut juga mengkonsumsi makanan dari tumbuh-tumbuhan. Selain itu, mereka juga juga suka makan bangkai serangga.
Semut tidak hanya membutuhkan zat glokosa dan fruktosa. Namun mereka juga membutuhkan zat lainnya termasuk dari tumbuh-tumbuhan maupun bangkai serangga.
Nah, itulah tiga fakta mengapa semut suka gula dan makanan yang manis-manis. (fre)
Live Update