Konten Media Partner

5 Penemuan Hebat yang Ternyata Dibuat oleh Perempuan

1 April 2021 12:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Bila selama ini nama-nama penemu yang kamu ketahui baru sebatas Thomas Alfa Edison dan Alexander Graham Bell, berikut ini adalah daftar 5 penemuan hebat yang ternyata dibuat oleh perempuan. Siapa saja mereka?
Patricia Bath penemu teknologi laser untuk operasi katarak.
zoom-in-whitePerbesar
Patricia Bath penemu teknologi laser untuk operasi katarak.
Patricia Bath penemu teknologi laser untuk operasi katarak. Patricia Bath merupakan dokter mata, akademisi, dan pejuang kemanusiaan. Patricia Bath mulai mengerjakan inovasinya pada tahun 1981 dan menyelesaikannya di tahun 1986 setelah meneliti tentang laser di Berlin. Pada tahun 1988, Patricia Bath mematenkan penemuannya dan menjadi wanita Afrika-Amerika pertama yang menerima paten untuk tujuan medis. Patricia menamakan perangkatnya Laserphaco Probe. Alat tersebut bisa dengan cepat membersihkan lensa mata yang terkena katarak tanpa rasa sakit dan memungkinkan pemasangan lensa buatan yang mudah dan tidak mudah rusak seiring perjalanan waktu. Penemuan Patrician ini memberi solusi untuk mereka yang tidak dapat melihat karena katarak selama puluhan tahun.
Hedy Lamarr penemu transmisi tanpa kabel.
Hedy Lamarr penemu transmisi tanpa kabel. Nama Hedy Lamarr sebenarnya dikenal sebagai aktris dan produser film. Siapa sangka, saat perang dunia kedua, Hedy yang tertarik dengan teknologi mulai berpikir untuk membuat sinyal frekuensi (frequency-hopping) yang tidak dapat dilacak atau tidak mudah rusak saat mengalami gangguan. Sehingga sinyal informasi yang dikirimkan akan terjamin kerahasiaannya. Bersama kawannya, George Antheil, Hedy mulai mengerjakan versi awal komunikasi spektrum tersebar (spread-spectrum communication). Komunikasi spektrum tersebar ini punya keunggulan di antaranya bisa menghindari penyadapan karena menggunakan sandi unik. Selain itu,metode ini juga bisa mengirimkan informasi dengan daya kecil sehingga peralatan juga bisa berukuran lebih kecil dan daya baterai jadi lebih tahan lama. Kini, teknik spektrum tersebar sudah diadaptasi ke dalam teknologi Bluetooth dan Wi-Fi.
ADVERTISEMENT
Ada Lovelace penemu algoritma komputer pertama.
Ada Lovelace penemu algoritma komputer pertama. Ada Lovelace adalah anak tunggal dari penyair ternama Lord Byron dan Lady Byron. Ada Lovelace juga dikenal sebagai ahli matematika yang brilian. Ketertarikan Lovelace pada matematika mengantarnya untuk mengenal Charles Babbage, yang dianggap sebagai 'Bapak Komputer'. Lovelace sangat tertarik dengan pekerjaan Charles di Analytical Engine. Bahkan menurut Lovelace, mesin analitik tidak hanya bisa dipakai untuk kalkulasi. Pada tahun 1842, Lovelace bisa menghitung bilangan Bernoulli menggunakan algoritma yang dibuatnya di mesin analitik. Sejarah mencatat, algoritma yang diterbitkan Ada Lovelace merupakan algoritma pertama dan disebut sebagai salah satu pemrogram komputer pertama di dunia.
Ann Tsukamoto penemu isolasi sel punca (stem cell isolation).
Ann Tsukamoto penemu isolasi sel punca (stem cell isolation). Bila diibaratkan, sel punca adalah pemain pengganti dari sel-sel yang telah mati atau rusak karena penyakit. Sel punca mampu meregenerasi dirinya sendiri dan berkembang menjadi berbagai jenis sel yang membentuk jaringan tubuh. Atas manfaat itulah sel punca bisa dipakai untuk pengobatan diabetes tipe 1, penyakit Alzheimer, cedera tulang belakang, dan radang sendi. Sebelum Ann Tsukamoto, para peneliti sudah memiliki teori bahwa sel induk ini dapat menyelamatkan nyawa. Tapi peneliti tersebut tidak memiliki cara untuk mengisolasi mereka. Pada tahun 1991, Ann Tsukamoto dan timnya menemukan cara untuk mengisolasi sel punca. Berkat penelitian tersebut, sel punca dapat ditransplantasikan untuk pengobatan kanker dan penyakit autoimun lainnya.
Maria Beasley dan sekoci penyelamat.
Maria Beasley dan sekoci penyelamat. Sebelum tahun 1870an, sekoci penyelamat umumnya terbuat dari papan kayu. Oleh Maria Beasley, desain dan material perahu penyelamat ini diperbaiki agar lebih tahan air, dilengkapi pelampung, berpagar pelindung, dan mudah dipindahkan dengan dilipat. Rakit penyelamat Beasley juga digunakan untuk menyelamatkan lebih dari 700 orang yang berada di Titanic. Desain sekoci dari Maria merupakan cikal bakal peyempurnaan perahu penyelamat yang kita lihat saat ini.
ADVERTISEMENT