Aisyah, Gadis 5 Tahun yang Hafal 4 Juz Alquran dan 100 Hadis

Konten Media Partner
7 Mei 2019 6:41 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aisyah dan ibunya, Ustazah Kholishotul Qolbiyyah. Foto : Windy Goestiana/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Aisyah dan ibunya, Ustazah Kholishotul Qolbiyyah. Foto : Windy Goestiana/Basra
ADVERTISEMENT
Aisyah Muwahhidah Mukarrom baru berusia lima tahun. Meski belum sekolah, tapi hafalan Alqurannya sudah empat juz (Juz 30, 29, 28, dan 27) serta hafal 40 hadis Arbai'in dan 60 hadis pendek tentang rukun Islam, rukun iman, ihsan, tentang pahala puasa Ramadhan, tentang pahala salat tarawih, dan masih banyak lainnya.
ADVERTISEMENT
Berlatih hafalannya pun cukup 'santai', saat sedang bermain, saat berjalan-jalan di taman, atau saat menemani sang ibu.
"Sejak usia dua tahun di manapun dan saat apapun saya ajak dia muroja'ah (mengulang kembali hafalan Alquran). Kalau surat-surat pendek bisa hafal satu hari. Kalau surat-surat panjang, bisa hafal 5-10 ayat sudah bagus," kata Ustazah Kholishotul Qolbiyyah, S.Pd.I, ibu Aisyah sekaligus pendiri Rumah Tahfizh Daarul Huffazh Surabaya kepada Basra (6/5).
Muroja'ah memegang peran penting dalam kelancaran menghafal Alquran. "Rasulullah bersabda, menghafal Alquran tanpa muroja'ah bagai kuda yang tidak diikat talinya, bisa mudah sekali terlepas," kata Ustazah Kholishotul.
Adapun cara menghafal Alquran yang paling efektif untuk balita dengan cara memperdengarkan bacaan langsung bukan dengan membacanya. "Ada tiga tahap belajar Alquran yaitu membaca, menghafal, dan mengkaji Alquran. Untuk anak-anak di bawah lima tahun karena ada yang belum bisa membaca, maka langsung menghafal. Nanti di usia 5 tahun mulai belajar membaca dengan hafalan yang sudah mantap, jadi lebih cepat belajarnya," kata Ustazah Kholishotul.
ADVERTISEMENT
Anak-anak yang langsung mendengar bacaan Alquran akan lebih tepat dalam mengucapkan bunyi huruf dan bisa membedakan kadar panjang-pendek bacaan.
Selain itu, saat menghafal ayat-ayat Alquran juga bisa "dilagukan" agar anak mudah menghafalnya. Dalam hadis dari Sa'd bin Abi Waqqash radhiyallahu 'anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ''Siapa yang tidak memperindah suaranya ketika membaca Alquran, maka ia bukan dari golongan kami.'' (HR. Abu Daud 1469, Ahmad 1512 dan dishahihkan Syuaib al-Arnauth).
Adapun 7 jenis alunan yang dianjurkan untuk dipakai untuk melagukan ayat-ayat Alquran di antaranya Bayyati, Shoba, Nahawand, Hijaz, Rost, Sika dan Jiharka. "Harapannya dengan memperindah bacaan bisa menggetarkan hati yang mendengarkan," kata Ustazah Kholishotul. (Reporter : Windy Goestiana)