Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten Media Partner
Bilik Curhat dari FK Unair untuk Siswa SMA di Airlangga Education Expo 2023
5 Februari 2023 16:36 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Masa-masa SMA mungkin menjadi masa yang paling melelahkan. Khususnya bagi anak kelas tiga yang harus mempersiapkan diri masuk ke perguruan tinggi. Belum lagi di masa ini mereka kerap dihadapkan dengan konflik pertemanan, keluarga dan sosial.
ADVERTISEMENT
Peka akan hal itu, Fakultas Kedokteran (FK) menghadirkan bilik curhat dalam gelaran Airlangga Education Expo 2023.
Dalam pameran pendidikan yang digelar selama tiga hari sejak Jumat hingga Minggu, 3-5 Februari, pengunjung bisa mencurahkan isi hati di bilik curhat.
Tak sembarangan, di bilik curhat ini siswa SMA bisa curhat kepada kakak-kakak PPDS (Program Pendidikan Dokter Spesialis) dari FK Unair. Mereka akan mendengarkan segala keluh kesah adik-adik SMA tanpa menghakimi. Dan tentu saja memberi masukan jika dibutuhkan.
Wakil Dekan 1 FK Unair, Dr. dr. A.C. Romdhoni, Sp.T.H.T.B.K.L., Subs.Onk(K), FICS menuturkan, fasilitas ini dimunculkan untuk memberikan edukasi secara tidak langsung kepada pengunjung bahwa curhat juga merupakan bagian dari menjaga kesehatan mental.
“Anak-anak saat ini, termasuk dari SMA sudah banyak yang sadar mengenai isu kesehatan mental dari sosial media. Dan dalam studi psikiatri, curhat merupakan salah satu cara untuk meredakan stress maupun perasaan khawatir,” ujarnya, Minggu (5/2).
ADVERTISEMENT
Privasi pengunjung juga sangat diperhatikan. Karenanya, FK Unair menyediakan tempat tertutup berupa gorden putih berhiaskan dedaunan. Kendati tertutup, bilik curhat ini sangat nyaman dengan fasilitas sofa kecil berhadap-hadapan dan meja untuk interaksi dengan dokter PPDS psikiatri.
Adanya bilik curhat ini rupanya menyita perhatian pengunjung. Dari acara AEE yang dibuka sejak pagi, bilik curhat selalu diisi oleh pengunjung. Setiap harinya setidaknya ada 20 pengunjung yang datang untuk curhat.
PPDS Ilmu Kedokteran Jiwa FK Unair, dr. Sheila Maryam Gautama menambahkan, rata-rata pengunjung yang datang curhat mengenai tuntutan di sekolah. Tak sedikit juga yang mengalami konflik dengan orang tua mengenai pilihan jurusan kuliah.
"Hampir semua yang keluar dari bilik curhat ini menangis. Tidak apa-apa, karena curhat merupakan salah satu cara untuk release stress. Ibarat air kalau terus menerus diisi ke ember pasti akan tumpah juga," katanya.
ADVERTISEMENT
Menjaga kesehatan mental sangat penting. Beberapa hal yang bisa dilakukan agar kesehatan mental terjaga antara lain dengan menjaga pola hidup yang sehat. Makan makanan sehat dan teratur, tidur cukup, menyempatkan diri olahraga dan tetap terhubung dengan sekitar.
"Jika stres fisik dan pikiran, tubuh cenderung mengeluarkan hormon kortisol. Kebiasaan-kebiasaan baik di atas bisa dilakukan untuk menghindari hormon kortisol keluar secara berlebihan," tambahnya.
Bunga Aghnia, salah satu pengunjung dari Mojokerto, merasakan manfaat dari bilik curhat ini. Ia mengaku bisa meluapkan perasaan yang sudah dia pendam cukup lama.
"Karena kadang kalau curhat dengan teman malu, curhat di sini bisa dengan kakak dokter yang dijamin terjaga kerahasiaannya," ungkapnya.
FK Unair juga menyediakan self love corner di mana pengunjung bisa menuliskan pesan motivasi kepada diri sendiri di catatan kecil dan menempelkannya ke papan yang sudah disediakan. Ada yang menuliskan harapannya agar diterima di UNAIR, ada juga yang berterima kasih kepada diri sendiri.
ADVERTISEMENT
FK Unair juga menghadirkan pelatihan bantuan hidup dasar (BLS). Di sini pengunjung diajak untuk praktek dengan menggunakan maneken yang terhubung dengan aplikasi QCPR. Aplikasi ini akan menunjukkan skor tekanan yang diberikan dan dalam kurun waktu dua menit memberikan skor bantuan.
“Kami juga menghadirkan anjungan pemeriksaan mandiri. Yang bisa mengukur berat, tinggi badan, saturasi oksigen dan lain-lain. Ada juga cek gula darah. Semua gratis,” tambahnya.
Melalui apa yang ditampilkan di booth, wakil dekan yang akrab disapa Dokter Dhani ini berharap bisa semakin memotivasi calon mahasiswa baru untuk masuk di FK Unair.