Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Fun Cooking Demo Ajak Ibu-ibu Muda di Surabaya Jadi Pengusaha UMKM Kuliner
21 Mei 2024 13:47 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Berdaya secara ekonomi dapat dilakukan para Ibu Rumah Tangga (IRT) dengan menjadi pelaku UMKM di bidang kuliner. Apalagi bidang ini telah terbukti mampu bertahan dari badai pandemi. Berangkat dari alasan ini, Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Jatim getol menggelar pelatihan memasak dengan menyasar kalangan ibu-ibu muda.
ADVERTISEMENT
"Kami terus menggalakkan khususnya untuk ibu-ibu muda melalui pelatihan agar mereka bisa menjadi sosok perempuan independen dengan memiliki usaha sendiri," tutur Ketua Bidang Sosial Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Jatim Asrilia Kurniati, saat ditemui Basra disela kegiatan Fun Cooking Demi yang digelar di Midtown Basuki Rahmat, ((20/5).
Asrilia menambahkan, Fun Cooking Demo bertujuan untuk memberikan inspirasi bagi ibu-ibu muda agar mempraktikkan masak dengan bahan murah dan mudah.
"Kegiatan ini sesuai dengan visi misi memberikan pelatihan cara masak, packaging untuk para usaha kuliner yang bergerak di UMKM maupun mikro," terang Founder Ikatan Perempuan Indonesia Peduli (IPIP) ini.
"Pelatihan memasak menu yang murah yang bisa dijangkau, untuk ibu-ibu daripada nyuci baju tetangga mending kita buka usaha sendiri. Misalnya membuat menu berbahan mi," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Menurut Asrilia, kegiatan pelatihan memasak secara rutin digelar dari kelurahan-kelurahan di Kota Surabaya.
"Kegiatan ini berdampak positif untuk menggalakkan pahlawan ekonomi Surabaya bahwa ibu-ibu tidak hanya bisa menjadi IRT tetapi pengusaha UMKM juga," tandasnya.