Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Gara-gara Pandemi COVID-19, Olahraga Ini Jadi Favorit Warga Kota
21 September 2024 18:06 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pandemi COVID-19 yang menerjang Indonesia beberapa waktu sempat membuat warga tak bisa leluasa berolahraga karena ada pembatasan interaksi. Hal ini justru membuat warga terutama di kota-kota besar tak terkecuali Surabaya, memilih alternatif olahraga lain. Hiking atau mendaki gunung pun banyak dipilih warga kota kala pandemi melanda.
ADVERTISEMENT
Rupanya kegemaran warga untuk hiking berlanjut hingga kini. Bahkan olahraga ini menjadi tren bagi warga kota.
"Sekarang hiking ya yang ngetren, ini awalnya memang karena pandemi COVID-19. Karena tidak bisa berinteraksi dengan manusia, maka berinteraksi dengan alam jadi pilihan," ungkap Henry Pfisterer, CMO Decathlon Indonesia, disela re opening Decathlon di Surabaya, Sabtu (21/9).
Henry melanjutkan, kegemaran warga kota akan aktivitas outdoor bisa dilihat dari penjualan alat-alat hiking di Decathlon yang menduduki posisi teratas. Perlengkapan hiking seperti sepatu hiking, jaket, hingga tenda banyak diburu warga kota.
"Selanjutnya water sport ya seperti berenang atau pun menyelam. Warga cukup gemar akan olahraga ini," imbuhnya.
Sport urban seperti skateboard menyusul di posisi ketiga sebagai olahraga yang kini sedang ngetren di kalangan warga kota. Apalagi Surabaya kini sudah memiliki sejumlah fasilitas skateboard.
ADVERTISEMENT
Henry mengatakan, meningkatnya kesadaran masyarakat akan gaya hidup sehat dan peran olahraga dalam meningkatkan kualitas hidup, turut pula berimbas pada penjualan alat-alat olahraga Decathlon.
"Lebih dari sekadar menjadi penggerak bagi setiap orang untuk mengakses olahraga dan menjalani hidup yang lebih sehat, kami juga mendukung gerakan positif dari berbagai latar belakang yang memiliki semangat yang sama untuk hidup sehat dengan mengembangkan kemitraan dengan berbagai komunitas olahraga di Surabaya," tukasnya.
Live Update