Konten Media Partner

Kuliner Legendaris dari Pelosok Nusantara Manjakan Warga Surabaya

23 Agustus 2024 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Festival Kuliner Tjap Legende di Surabaya. Foto: Masruroh/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Festival Kuliner Tjap Legende di Surabaya. Foto: Masruroh/Basra
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Surabaya kembali terpilih menjadi lokasi digelarnya festival kuliner legendaris. Bertajuk Festival Kuliner Tjap Legende, Surabaya menjadi kota keenam digelarnya festival kuliner legendaris dari pelosok Nusantara.
ADVERTISEMENT
"Roadshow Festival Kuliner Tjap Legende digelar di 9 kita besar di Indonesia dan Surabaya menjadi kota keenam yang kami singgahi," ujar CEO Samsaka Group/Jiiscomm Febriyanto Rachmat, penyelenggara acara saat ditemui Basra disela pembukaan Festival Kuliner Tjap Legende di Grand City Mall, (21/8).
Pria yang kerap disapa Febri ini melanjutkan, peminat kuliner legendaris di Surabaya cukup tinggi. Berkaca dari penyelenggaraan tahun lalu, festival ini diserbu ribuan warga warga Surabaya dan sekitarnya selama lebih dari seminggu penyelenggaraannya.
"Animo masyarakat Surabaya cukup tinggi. Kebanyakan mereka datang untuk bernostalgia, makanya kami tidak ragu untuk kembali menggelar festival ini Surabaya," tuturnya.
Febri menambahkan, event ini menjadi wadah bagi pelaku kuliner legendaris dan autentik dari seluruh Nusantara untuk menghadirkan hidangan khas para legenda kuliner Indonesia, yang sudah eksis selama puluhan tahun.
ADVERTISEMENT
"Kami juga ingin memperkenalkan kuliner legendaris ini ke kalangan gen Z. Sebab masih tidak banyak ya anak-anak gen Z yang tahu kuliner legendaris di Indonesia. Kebanyakan pengunjung yang datang berusia lebih dari 35 tahun untuk bernostalgia. Menyasar gen Z itu menurut kami penting sebagai upaya pelestarian kuliner warisan Nusantara," terangnya.
Sementara itu, Iwan Wijaya Manajer Marketing Communication Grand City Surabaya menyebut, total ada 80 stan kuliner legendaris yang hadir tahun ini. Jumlah itu meningkat dari sebelumnya.
“Tahun lalu 60, meningkat 20 stan ya," imbuhnya.
Berlangsung hingga 1 September 2024, Festival Kuliner Tjap Legende menghadirkan berbagai tenant kuliner seperti Klepon Gianyar 1980, Asem - Asem Koh Liem 1978, Bigul Pak Malen 1980, Toko Oen Semarang 1936, Gudeg Koyor Yu Par 2001, Mangut Mayung Bu Fat, Empal Gentong Mang darma 1947, Dawet Telasih Bu dermi 1930, Depot Bu Rudy 1995, Es Puter Conglik 1982, Lekker Gajahan 1968, Gudeg Yu djum 1950, Sate Buntel H. Bejo 1971, Nasi Liwet Wongso Lemu Asli Bayan 1950, Es Kopi Takkie 1927, Es Limun Linggardjati 1948, Tahu Petis Yudhistira 2006, Apem Beras Bu Siti Pasar Ngasem, Ketan Susu Kemayoran 1958, Mie Bandung Kejaksaan 1964, Sunda Unik Jajanan Jadoel 1991 serta kuliner otentik dan legendaris lainnya.
ADVERTISEMENT