Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Lebih Aman, Ibu di Amerika Bikin Pasir Mainan dari Sereal Anak
22 Juni 2020 10:15 WIB
ADVERTISEMENT
Setiap orang tua pasti ingin permainan yang aman untuk anak-anak mereka. Seperti yang dilakukan Elle Anna Christine, ibu asal Illinois, Amerika, ini membuat pasir mainan dari sereal sang anak. Melalui unggahannya di TikTok, Elle tampak memasukkan segelas sereal ke dalam blender, kemudian membuatnya jadi sehalus pasir mainan.
ADVERTISEMENT
Elle kemudian menata pasir sereal itu dalam nampan yang sudah dilengkapi beberapa mainan si anak. Mengutip wawancara Elle dan Bored Panda, Elle sengaja membuat pasir mainan yang bisa dimakan oleh anaknya. "Saya hanya ingin memberi permainan yang aman untuk anak saya. Umurnya baru 7 bulan, dan dia saat ini senang memasukkan apa saja ke mulutnya," kata Elle.
Dan menurut Angela Thayer, ahli pendidikan dan pembuat permainan sensori 'Teaching Mama', ide Elle membuat pasir dari sereal yang diblender itu sangat menarik dan aman untuk anak-anak.
"Selain aman saat tertelan, teksturnya juga membantu anak-anak bereksplorasi," kata Angela.
Selain menggunakan sereal, pasir yang aman untuk mainan anak juga bisa dibuat dari roti panggang yang kemudian dilumatkan dengan food processor.
ADVERTISEMENT
Bisa juga menggunakan biji selasih yang sudah direndam air matang selama 3 jam. Rendaman biji selasih ini bisa dipakai untuk menggantikan waterbeads yang bisa berbahaya untuk anak.