Konten Media Partner

Malam Ini Gereja Katedral Surabaya Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus

22 April 2025 10:38 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Malam Ini Gereja Katedral Surabaya Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Paus Fransiskus meninggal dunia pada Senin (21/4) kemarin pukul 07.35 waktu Roma dalam usia 88 tahun. Kepergian Paus Fransiskus meninggalkan duka mendalam bagi umat katolik di pelosok dunia.
ADVERTISEMENT
Umat katolik menggelar acara kedukaan atau Misa Requiem untuk Paus Fransiskus. Gereja Hati Kudus Yesus (HKY) Katedral Surabaya akan menggelar misa requiem kepergian Paus Fransiskus pada Selasa malam ini.
"Ibadah misa akan dimulai pukul 18.00 WIB dipimpin Mgr. Agustinus Tri Budi Utomo Uskup Keuskupan Surabaya," ujar RD Yustinus Budi Hermanto, Romo Rekan Paroki Hati Kudus Yesus Katedral Surabaya, Selasa (22/4).
Ia menuturkan tidak ada undangan khusus untuk misa kedukaan ini, jemaat dipersilakan hadir mengikuti misa.
“Bisa 500 jemaat lebih (perkiraan yang datang),” imbuhnya.
Romo Yustinus mengatakan, misa kedukaan ini diharapkan bisa bermakna untuk mengajak jemaat meneruskan pesan Paus Fransiskus dalam memperjuangkan keberlangsungan hidup.
“Supaya kehidupan yang akan datang hidup terjamin, tidak tercemar pencemaran yang membuat hidup semakin terancam,” tukasnya.
ADVERTISEMENT
Menurutnya, banyak teladan Paus Fransiskus yang bisa diterapkan umat untuk menjalankan kehidupan sehari-hari.
“Kami mengendalikan diri supaya memberikan motivasi hidup kerja keras kepada tugas-tugas kita, sehingga kita terhindar dari tindakan korupsi, nepotisme, dan sebagainya yang merusak kehidupan nusa bangsa,” tandasnya.