Tampil Cantik dengan Nail Art Bertema Imlek

Konten Media Partner
23 Januari 2020 19:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nail art bertema Imlek yang punya makna keberuntungan dan kesetiaan. Foto-foto : Amanah Nur Asiah/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Nail art bertema Imlek yang punya makna keberuntungan dan kesetiaan. Foto-foto : Amanah Nur Asiah/Basra
ADVERTISEMENT
Perayaan Imlek memang sarat dengan pesan filosofis yang mendalam. Tak hanya kuliner Imlek saja yang punya makna keberuntungan, hiasan kuku atau nail art ternyata juga bisa mewakili harapan di tahun baru.
ADVERTISEMENT
Menurut Fenny Sekar Sari, pemilik Forever Polished, tahun ini tema 'Blossoming Dynasty' banyak disukai oleh para remaja. Hal itu karena, perpaduan warna nude, dusty pink, dan gold memberikan kesan kalem dan elegan.
"Karena Imlek kan gak hanya merah. Warna-warna nude, pink saat ini juga banyak disukai para remaja. Jadi tema ini selain untuk Imlek, juga bisa digunakan saat Valentine," kata Fenny ketika ditemui Basra pada Kamis (23/1).
Fenny menjelaskan, dipilihnya tema tersebut karena ia ingin menggambarkan sebuah dinasti kerajaan yang tengah bersemi. Karena dalam setiap motifnya ia terinspirasi dari ikon-ikon China.
Misalnya saja hiasan kuku di ibu jari dan jari tengah yang memperlihatkan gambar bunga cheongsam. Dimana motif ini biasa terdapat pada baju-baju perayaan Imlek.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk jari telunjuk dan kelingking, terlihat motif bunga mei hua yang dipercaya dapat membawa keberuntungan oleh etnis Tionghoa.
"Nah untuk jari manisnya, saya memberikan gambar burung bangau. Yang melambangkan keberuntungan dan kesetian," ucap Fenny.
Dalam setiap motif yang diampilkan, tak lupa Fenny menambahkan glitter dan sentuhan warna emas untuk memberikan kesan elegan dan mewah. "Terus bisa juga ditambah batu swaroski biar gak terlihat polos," katanya.
Fenny mengaku, utnuk membuat kuku tersebut agar terlihat cantik dibutuhkan waktu lima hingga enam jam. "Karena paling susah digambar itu outline-nya. Soalnya kan harus tipis, kalau terlalu tebal jadinya jelek," ujar pria 23 tahun ini.
Agar nail art tersebut bisa bertahan lama, menurut Fenny, hal yang harus diperhatikan adalah persiapannya.
ADVERTISEMENT
Diantaranya gel yang digunakan tidak mengenai kutikula, kuku harus dikikir terlebih dahulu, dan pemilihan bahan yang tepat.
"Nah kalau bahan yang digunakan jelek bisa saja nail art-nya nggak awet. Biasanya ini bisa bertahan hingga satu bulan," tuturnya.
Fenny mengungkapkan jika nail art tersebut biasanya lebih disukai para remaja hingga orang dewasa. "Biasanya mulai anak SMP gitu. Kalau anak kecil-kecil jarang, biasanya mereka lebih suka cat kuku dengan warna cerah," pungkasnya.
Nail art bertema imlek bertarif sekitar Rp 400 ribu.