Vania Archie, Pesenam Ritmik Cilik asal Surabaya yang Kaya Prestasi

Konten Media Partner
24 Mei 2019 15:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto-foto: Masruroh/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Foto-foto: Masruroh/Basra
ADVERTISEMENT
Berbekal keluwesan tubuh dalam mengolah gerakan tari balet, Vania Archie Graciella Rachmadani mampu menjadi pesenam asal Jawa Timur yang sarat prestasi. Meski telah menekuni balet sejak usia tiga tahun, tetapi Vania akhirnya memutuskan untuk fokus sebagai atlet senam ritmik.
ADVERTISEMENT
"Waktunya sering bentrok sama latihan senam. Ya sudah fokus di senam saja. Lebih menyenangkan kalau senam," jelas Vania, yang ditemui Basra sebelum latihan di kompleks Politeknik Penerbangan, Jumat (24/5).
Berbagai penghargaan telah diraih bocah 12 tahun ini selama menekuni senam sejak 2015 silam. Tercatat, Vania pernah berjaya di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), mulai dari tingkat kota hingga nasional pada 2017.
"Di tingkat kota dapat medali emas, tingkat provinsi juga dapat medali emas. Lalu tingkat nasional yang diadakan di Medan dapat medali perak untuk kategori all around dan perunggu untuk free hand nya," tukas siswi yang baru lulus dari SDN 1 Airlangga Surabaya ini.
Catatan prestasi Vania bukan hanya itu. Pada Kejuaraan Senam Nasional 2018 di Surabaya, Vania meraih medali perak beregu (All Around). Lalu, pada Kejuaraan Daerah Senam Provinsi Jatim Maret 2019 di Turen, Malang, dia berhasil meraih Medali Emas Beregu (All Around).
ADVERTISEMENT
Tak cuma di tingkat nasional, sulung dari dua bersaudara ini juga berprestasi di level internasional. Salah satunya di ajang Malaysian International Ballet Grand Prix 2017 yang berlangsung pada 25 November-1 Desember 2017, di mana Vania meraih medali emas (Ensemble) ''Petite Clowns'' - Indonesia.
Untuk meraih sederet prestasi tersebut, Vania berlatih keras. Untuk terus mengasah keterampilannya di bidang senam ritmik, Vania mengaku rela menjalani latihan lima kali dalam seminggu dengan durasi 2,5 jam setiap latihan.
Peduli Lingkungan
Selain jago senam dan balet, Vania juga memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan. Buktinya, Vania aktif terlibat dalam berbagai kegiatan lingkungan di sekolahnya. Bahkan, Vania merupakan salah satu duta lingkungan di sekolahnya.
Vania menjadi pegiat pengolahan sampah organik menjadi kompos dengan keranjang takakura di sekolahnya. Ia pun masuk dalam 30 besar Festival Anak Cerdas Indonesia 2017 yang diselenggarakan salah satu televisi swasta nasional, mewakili Kota Surabaya.
Belum lama ini, Vania mendapat pengalaman mengharukan saat menjalankan kegiatan sebagai duta lingkungan.
ADVERTISEMENT
"Waktu itu Vania ikut bersih-bersih Pantai Kenjeran, terus Vania nemu kura-kura yang makan sedotan. Dia kayak kesakitan gitu. Kasihan banget kura-kuranya," kisah Vania.
Apa yang dijumpai Vania itu kian memotivasinya untuk tak lagi memakai tempat minum ataupun makan sekali pakai. Vania juga menolak memakai sedotan. Langkah Vania ini mendapat dukungan penuh dari keluarga.
"Untuk tempat minum Vania selalu pakai tumblr, dan tempat bekal makanannya juga bukan yang sekali pakai. Sebagai orang tua tentu bangga Vania yang masih belia sudah peduli lingkungan," ujar sang ayah, Arief Subekti, yang turut mendampingi Vania saat wawancara berlangsung.
Kini, Vania sedang disibukkan untuk mendaftar sekolah ke jenjang SMP. Vania menginginkan sekolah yang bisa mendukung kegiatannya sebagai atlet senam. Selain itu, Vania juga tengah menyiapkan diri mengikuti seleksi Porprov Jatim yang akan berlangsung pada bulan Juni mendatang.
ADVERTISEMENT
(Reporter: Masruroh / Editor: Windy Goestiana)