Kerinduan Happy Salma untuk Main Film

25 April 2017 17:02 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Happy Salma (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Happy Salma (Foto: Munady)
Sejak menikah dengan Tjokorda Bagus Dwi Santana Kerthyasa pada tahun 2010 silam, aktris Happy Salma harus mengikuti suaminya tinggal di Bali dan mulai jarang terlihat tampil di layar kaca. Padahal sejak memulai debutnya di dunia hiburan pada tahun 1998, nama Happy terus meroket dan menelurkan berbagai judul film.
ADVERTISEMENT
Kini setelah lama meninggalkan dunia hiburan, ibu satu orang anak ini pun merindukan dunia akting. Bahkan ia sempat untuk menjadi bintang tamu dalam sebuah produksi sinetron stripping.
"Saya kangen juga sih. Baru tahun ini mau ke film lagi. Kemarin malah saya coba jadi bintang tamu sinetron. Pengin tahu saja ritme sinetron sekarang kayak apa," ungkap Happy saat ditemui di Menara BTN, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (25/4).
Rasa penasarannya itu ternyata membuahkan hasil yang mengejutkan. Ya, Happy mengaku kaget dengan ritme syuting sinetron sekarang yang ternyata cukup cepat dibandingkan pada eranya dulu.
"Salut deh sama pemain-pemain sinetron dan kru-krunya, bisa syuting sore ini untuk tayang nanti malam. Timnya banyak, butuh stamina yang luar biasa. Beda sama berapa tahun lalu saya main sinetron," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Meskipun rindu untuk berakting lagi, namun pemain film 'Sang Penari' ini ternyata tak mau jika harus secara aktif berakting kembali seperti dulu. Baginya, keluarga adalah di atas segalanya.
"Saya coba untuk bintang tamu saja hanya tiga hari, pengin lihat seperti apa sih karena kan saya ada di industri itu. Ya sesekali tidak apa-apa, tapi kalau kayak dulu lagi mungkin jujur saya tidak mampu dan waktu membagi sama keluarga ya susah ya."
Happy Salma (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Happy Salma (Foto: Munady)
Walau hanya ikut syuting selama tiga hari, artis berusia 37 tahun ini tetap harus beradaptasi kembali dengan lingkungan tempatnya syuting. Karena bagaimanapun juga, dirinya sudah cukup lama tidak berakting untuk layar kaca.
"Awalnya adaptasi ya, tentu kaget. Aduh sekarang ritmenya cepat sekali. Tapi ketemu sama teman-teman lama. Wah, saya salut lah sama stamina mereka. Awalnya kaget juga ya, huh, saya sudah kelamaan di panggung kan (teater)."
ADVERTISEMENT
"Aduh padahal dulu ini makanan saya tiap hari, ketika mau memulai lagi tentu adaptasi lagi dan menyenangkan sekali buat saya, melepas rindu, tapi mungkin lebih dari itu nanti enggak rindu lagi. Jadi saya stop," lanjutnya.
Saat disinggung masih adakah tawaran untuk main sinetron yang datang kepadanya? Ia pun menganggukkan kepala.
"Ya alhamdulillah tawaran ya ada. Kangen melihat saya di layar kaca, di sinetron segala macam. Nah, salah satunya dengan kemarin menjadi bintang tamu untuk melepas kangen saya pada diri saya dan juga pada penonton yang biasa suka nanya di sosial media," tutupnya.