Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Profil 10 Artis Jepang Terkaya dari Musik yang Bisa Bikin Kamu Kagum
11 Desember 2018 18:42 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
Tulisan dari Cermati tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
cermati.com/orangsukses Biasanya orang terkaya, konglomerat didominasi para pengusaha dari kerajaan bisnisnya. Tapi bukan cuma itu, pekerja seni seperti artis, musisi, aktor juga bisa menjadi sangat kaya dari pekerjaannya. Asal serius, konsisten, setiap usaha pasti akan membuahkan hasil maksimal, salah satunya dalam bentuk materi.
ADVERTISEMENT
Bicara soal musik dan dunia seni peran saat ini, hampir seluruh dunia sedang dilanda demam Korea. Mulai dari drama korea, musik K-Pop boyband, girlband, dan masih banyak lainnya. Namun tahukah kamu kalau Jepang pernah memonopoli industri ini beberapa tahun lalu. Namanya J-Pop.
Beberapa artis, aktor, musisi Jepang sukses meraih popularitas dan mendulang pundi-pundi uang. Hidup mereka kini bergelimang harta dari pekerjaannya menghibur orang. Ditambah lagi, mereka merambah ke dunia bisnis yang bergerak di bidang seni atau lainnya, sehingga makin tajir melintir. Siapa saja artis terkaya Jepang itu?
1. Carrie Ann Inaba
Wanita yang lahir di Honolulu, Hawaii pada 5 Januari 1968 ini memulai karier di dunia hiburan dengan mengikuti acara talent show saat berusia 18 tahun. Carrie dengan penampilan fisik menarik, berdarah campuran Irlandia, China, dan Jepang, membuat banyak sponsor kepincut menjadikannya seorang penyanyi di Negeri Sakura.
ADVERTISEMENT
Inilah awal debut Carrie sebagai penyanyi J-Pop. Kariernya terus menanjak sehingga menjadi penyanyi top di periode 1986-1988. Selain menyanyi, dia juga menjalani pekerjaan sebagai penyiar radio dan pembawa acara televisi.
Setelah itu, Carrie memilih go internasional dan berkarier di Amerika Serikat. Kemudian dia mendirikan EnterMediaArts, di mana Carrie mengasah kemampuannya sebagai director, penulis, dan masuk ke proses editing. Dari karier bermusik dan bisnisnya, perempuan berusia 50 tahun ini tercatat memiliki harta kekayaan sekitar USD 8 juta atau setara Rp116 miliar (kurs Rp14.500 per dolar AS).
2. Kazutoshi Sakurai
Tak diragukan lagi, Kazutoshi Sakurai adalah seorang musisi dan pencipta lagu berbakat. Pria yang lahir di Tokyo, 8 Maret 1970 ini pernah bermusik solo maupun bergabung di grup musik Mr. Children. Sakurai berada di urutan ke-8 dalam daftar 30 Musisi Jepang Terbaik Sepanjang Masa versi HMV.
ADVERTISEMENT
Musisi berusia 48 tahun itu juga mendirikan perusahaan rekaman dan membangun organisasi non-profit, AP Bank. Kekayaan Sakurai yang pernah masuk dalam daftar sosok ayah ideal peringkat ke-4 tahun 2007 ini ditaksir sekitar USD 10 juta atau setara dengan Rp145 miliar.
3. Atsushi Sato
Lebih dikenal dengan nama Exile Atsushi, Sato merupakan seorang musisi terkenal di Jepang. Sato mendapatkan nama Exile karena awalnya tergabung dalam grup boyband EXILE pada 2001. Inilah awal karier Pria yang lahir di Saitama, Jepang, 38 tahun silam ini di dunia musik. Sato juga memproduseri sebuah grup bernama Color (sebelumnya Deep).
Sejak kecil, Sato sudah akrab dengan musik. Dia mulai bermain piano sejak usia empat tahun. Kemudian bergabung dalam sebuah band ketika duduk di bangku Sekolah Menengah Atas. Saat lulus, dia mengasah olah vokalnya di ESP Musical Academy, Tokyo. Sato diperkirakan memiliki harta kekayaan sekitar USD 20 juta atau Rp290 miliar.
ADVERTISEMENT
4. Shunsuke Kiyokiba
Shunsuka Kiyokiba pernah tergabung dengan grup EXILE, sama seperti Sato. Kiyokiba memulai debut solonya pada tahun 2004 dalam sebuah album yang didedikasikan untuk Yutaka Ozaki. Kiyokiba yang lahir di Uge, Yamaguchi, pada 11 Januari 1980 ini, kemudian mengeluarkan single pertamanya satu tahun setelah partisipasinya dalam album tribute tersebut.
Kiyokiba sudah dekat dengan dunia musik sejak remaja dengan membentuk sebuah band. Dia menjadi gitarisnya. Hingga tahun 2017, Pria berusia 38 tahun ini sudah merilis tujuh album. Album terakhirnya berjudul “Reborn” yang meluncur tahun lalu. Total kekayaan Kiyokiba yang fokus pada musik pop dan rock ini sekitar USD 20 juta atau Rp290 miliar.
ADVERTISEMENT
5. Kumi Koda
Penyanyi R&B dan urban ini bernama asli Kumiko Koda, lahir di Kyoto pada 13 November 1982. Koda memulai debutnya sebagai seorang penyanyi di tahun 2000 dengan merilis single berjudul “Take Back”. Namun, yang membuat namanya bersinar ketika salah satu single-nya digunakan sebagai soundtrack dari game yang cukup populer, Final Fantasy X-2 di tahun 2003.
Di awal kariernya, gaya berpakaian Koda lebih terkesan kalem dan sopan. Namun, pada tahun 2003, koda merombak secara total image-nya dan menjadi seorang penyanyi dengan gaya seksi. Gaya fesyennya menjadi tren di kalangan anak muda Jepang.
Saking kerennya, Koda dianugerahi beberapa penghargaan terkait dengan penampilannya tersebut. Koda yang disebut-sebut Christina Aguilera dari Jepang ini memiliki harta kekayaan sekitar USD 50 juta atau setara dengan Rp725 miliar.
ADVERTISEMENT
6. Utada Hikaru
Kalau penyanyi Jepang yang satu ini sih sudah banyak dikenal. Namanya Hikaru Utada atau yang lebih dikenal dengan Utada Hikaru, lahir di Manhattan, New York, AS pada 19 Januari 1983. Darah musik Hikaru menurun dari orangtuanya yang merupakan seorang produser rekaman dan penyanyi enka (lagu tradisional Jepang).
Dari Amerika, Hikaru hijrah ke Jepang dan menempuh pendidikan di sekolah internasional di Jepang. Saat anak muda Jepang ingin menjadi idol alias anggota girlband, Hikaru tetap ingin menjadi seorang penyanyi dan penulis lagu. Di usianya yang baru menginjak 16 tahun, Utada Hikaru sudah berhasil menjual jutaan kopi dari albumnya yang berjudul “First Love”. Hikaru yang masuk jajaran artis Jepang terkaya sepanjang masa ini tercatat memiliki harta kekayaan lebih dari USD 55 juta atau sekitar Rp797,5 miliar.
ADVERTISEMENT
7. Namie Amuro
Namie Amuro merupakan bintang di industri musik Jepang pada awal tahun 1990-an. Dia mendobrak tren idol pada saat itu dengan gayanya yang berbeda. Meski begitu, sebetulnya wanita kelahiran Okinawa, Jepang 20 September 1977 ini pernah bergabung dalam sebuah idol grup Super Monkey’s pada usia 14 tahun.
Melalui berbagai prestasinya serta pengaruhnya dalam industri musik Jepang kala itu, Amuro dijuluki The Queen of Japanese Pop karena dianggap setara dengan musisi dunia lain, seperti Janet Jackson dan Madonna. Tidak hanya bermusik, Amuro juga terjun menjajal peruntungan ke dunia bisnis. Total kekayaan Amuro diperkirakan mencapai lebih dari USD 100 juta atau sekitar Rp1,45 triliun.
ADVERTISEMENT
8. Satoshi Ohno
Satoshi Ohno dikenal entertainer multitalenta. Pria yang lahir di Tokyo, 26 November 1960 ini tergabung dalam grup boyband Jepang, Arashi. Dia juga seorang penyiar radio, penyanyi, penari, koreografer, dan aktor. Ohno membangun karier lewat sebuah agensi bakat, Johnny & Associates.
Saat itu, Ohno berusia 14 tahun, sehingga tidak mengerti dengan hal tersebut lantaran sang ibu yang sudah mendaftarkannya ke agensi itu pada 1994. Tiga tahun kemudian, Ohno mendapat sebuah peran yang menjadi langkah awalnya di dunia seni peran. Dari semua itu, Ohno memiliki pundi-pundi kekayaan mencapai USD 112 juta atau sekitar Rp1,62 triliun.
9. Masaharu Fukuyama
Masaharu Fukuyama adalah musisi serba bisa, pencipta lagu, aktor yang masih aktif hingga saat ini. Lahir di Nagasaki, 6 Februari 1969, Fukuyama memulai kariernya dengan merilis single berjudul “Tsuioku no Ame no Naka” pada tahun 1990. Kemudian, dia melebarkan sayapnya menjadi pembawa acara, pemain drama di layar kaca, dan aktor layar lebar. Dari pekerjaan tersebut, Pria yang berusia Lelaki berumur 49 tahun ini memiliki kekayaan sebesar USD 175 juta atau sekitar Rp2,54 triliun.
ADVERTISEMENT
10. Ayumi Hamasaki
Ayumi Hamasaki adalah musisi Jepang legendaris yang sudah terkenal di Indonesia. Para fans Hamasaki yang berada di Indonesia bahkan memberi nama panggilan ‘Ayu’. Perempuan yang lahir di Fukuoka, 2 Oktober 1978 ini adalah seorang musisi berbakar. Sepanjang kariernya, Hamasaki selalu menulis lirik dan memproduseri lagunya sendiri.
Hamasaki pertama kali meluncurkan single “Poker Face” pada 1998. Atas segala prestasi dan pengaruhnya di bidang musik, wanita ini dijuluki sebagai Empress of J-Pop karena popularitasnya di seluruh Jepang dan Asia. Hamasaki juga seorang produser rekaman, aktris, model, dan juru bicara. Total harta kekayaan Hamasaki tercatat sekitar USD 450 juta atau setara Rp6,53 triliun.
ADVERTISEMENT
Kerja Keras untuk Menggapai Kesuksesan
Para artis atau musisi Jepang di atas bisa mendulang sukses dan meraup kekayaan karena kerja kerasnya. Tidak semudah membalikkan telapak tangan. Kamu juga bisa sukses hingga mendapatkan harta berlimpah dengan keuletan, keseriusan dalam menjalani pekerjaan di bidang apapun. Paling penting adalah mencintai pekerjaanmu, dan menyukai apa yang kamu lakukan. Semangat.
Dapatkan informasi keuangan menarik lainnya lewat: