Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten Media Partner
Gaet Pengunjung, Seni Tradisional dan Modern Berpadu di Goa Sunyaragi Cirebon
12 Maret 2022 16:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Cirebon – Demi meningkatkan jumlah pengunjung dan upaya melestarikan kesenian daerah di Goa Sunyaragi Cirebon Jawa Barat. Badan Pengelola Taman Air Goa Sunyaragi (BPTAGS) menggelar kesenian tradisional dan modern.
ADVERTISEMENT
Kepala Bagian Tiket dan Pengunjung BPTAGS, Ratu Raja Gumiwang Kencananingrat mengatakan, pagelaran seni tradisional dan modern diadakan rutin setiap akhir pekan dengan mematuhi protokol kesehatan.
“Gelar Seni Pasanggrahan diadakan setiap Sabtu dan Minggu mulai pukul 10.00 Wib sampai pukul 15.00 Wib,” katanya, Sabtu (12/02/2022).
Kegiatan yang bekerjasama dengan Lembaga Kesenian Cakra Lang Buana ini, dilaksanakan untuk melestarikan budaya daerah serta sarana edukasi dan hiburan untuk wisatawan.
“Pertunjukan ini untuk menghibur para pengunjung yang ingin melihat langsung kesenian khas Cirebon, juga sebagai sarana edukasi,” imbuhnya.
Ia menjelaskan, kesenian tradisional yang ditampilkan yakni Seni Tari Topeng Cirebon dan Tari Sintren. Sedangkan kesenian moderen yakni pertunjukan sulap dan angklung.
“Pertunjukkan seni ini sebagai komitmen kami dalam melestarkan kesenian khas Cirebon,” pungkasnya.(Juan)
ADVERTISEMENT