Konten Media Partner

Jalur Pendakian Gunung Ciremai Masih Ditutup Meski Sudah Masuk New Normal

1 Juni 2020 13:43 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Panorama Gunung Ciremai di Provinsi Jawa Barat. (Dok. Ciremaitoday)
zoom-in-whitePerbesar
Panorama Gunung Ciremai di Provinsi Jawa Barat. (Dok. Ciremaitoday)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Majalengka - Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (BTNGC) masih menutup jalur pendakian ke Gunung Ciremai meski Kabupaten Majalengka, Cirebon dan Kuningan, dua daerah yang secara administratif berada di sekitar gunung tertinggi di Jawa Barat itu menerapkan adaptasi kebiasaan baru (AKB) atau new normal.
ADVERTISEMENT
Kabupaten Majalengka dan Kuningan mulai melakukan relaksasi atau pelonggaran sejumlah sektor, salah satunya sektor pariwisata untuk membangkitkan kembali perekonomian warga yang lesu akibat diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sebagai upaya menekan penyebaran Coronavirus Disease 2019 (COVID-19).
Namun begitu, seperti dikatakan Humas BTNGC Agus Yudantara sampai saat ini pengelola Taman Nasional Gunung Ciremai, belum berencana membuka kembali jalur pendakian.
Dijelaskan Agus, sampai saat ini, BTNGC belum memperoleh arahan untuk membuka jalur pendakian dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. Sehingga belum ada pembahasan persiapan pembukaan jalur.
"Sampai dengan sekarang TNGC belum membuka jalur pendakian, masih menunggu arahan dari Dirjen maupun Kementerian," ungkap Agus.
Agus mengatakan, kalaupun seandainya jalur pendakian kembali dibuka, pihaknya masih akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah penyangga TNGC yaitu Majalengka, Kuningan dan Cirebon. Termasuk membahas SOP yang menurut Agus harus disesuaikan dengan kondis saat ini akibat pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
"Jika ada pembahasan pembukaan jalur kita pasti melibatkan Satgas COVID-19 daerah penyangga dan membahas hal teknis pendakian dengan ketat," sebutnya.