Konten Media Partner

Rayakan Kemenangan, Pendukung Nina-Lucky di Indramayu Jalan Kaki 75 Kilometer

17 Desember 2020 18:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ranita, kader PDIP Indramayu asal Desa Arahan Lor Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat misalnya, menjalankan nazar dengan berjalan kaki dari perbatasan Subang-Indramayu menuju perbatasan Indramayu-Cirebon. (Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Ranita, kader PDIP Indramayu asal Desa Arahan Lor Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat misalnya, menjalankan nazar dengan berjalan kaki dari perbatasan Subang-Indramayu menuju perbatasan Indramayu-Cirebon. (Istimewa)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Indramayu, - Banyak cara pendukung Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Indramayu, Nina Agustina Dai Bachtiar-Lucky Hakim (Nicky) dalam meluapkan kegembiraan atas perjuangan selama masa kampanye dan berhasil menjadi pemenang kontestasi Pilkada serentak 9 Desember 2020 lalu.
ADVERTISEMENT
Ranita, kader PDIP Indramayu asal Desa Arahan Lor Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat misalnya, menjalankan nazar dengan berjalan kaki dari perbatasan Subang-Indramayu menuju perbatasan Indramayu-Cirebon. Nazar jalan kaki sepanjang kurang lebih 75 kilometer ini dilakukan selama tiga hari sejak Selasa hingga Kamis.
Ia berjalan kaki dengan menggunakan kostum berlogo PDI Perjuangan dan Paslon Nina Lucky serta menggunakan topi bertanduk sambil membawa bendera kebesaran PDI Perjuangan.
"Nazar saya, sebelum pilkada yakni ingin berjalan kaki dari perbatasan Subang-Indramayu hingga ke perbatasan Indramayu-Cirebon," kata dia.

Nazar Jalan Kaki Setelah Nina-Lucky Menang Pilkada

Ia membawa misi pemerataan pembangunan untuk kepemimpinan Indramayu dibawah duet Bupati dan Wakil Bupati Indramayu, Nina Agustina-Lucky Hakim. Pasalnya, selama ini pusat pembangunan hanya bertumpu pada ibu Kota. Maka dibutuhkan gebrakan putri Mantan Kapolri Dai Bachtiar untuk membawa "Indramayu Bemartabat" selama masa Kepemimpinannya.
ADVERTISEMENT
"Mudah-mudahan nazar saya bisa dibalas kebaikannya Ibu Nina dan Kang Lucky, yaitu sebuah pembangunan yang merata jangan pilih kasih, itu harapan saya," kata dia, Kamis (17/12/2020).
Nazar jalan kaki sepanjang kurang lebih 75 kilometer ini dilakukan selama tiga hari sejak Selasa hingga Kamis. (Istimewa)
Selama melakukan nazar jalan kaki, Ranita mendapatkan respon dari pengurus dan kader PDIP Kabupaten Indramayu. Ia juga menyempatkan diri datang ke kantor DPC PDIP Kabupaten Indramayu dan diterima oleh Ketua DPC PDIP Kabupaten Indramayu, Sirojudin.
"Saya terharu melihat perjuangan kader PDIP. Hari ini Ranita menjalankan nazarnya. Terima kasih atas dukungan semua pihak termasuk Ranita yang telah memperjuangkan kemenangan pasangan Nina-Lukcy Hakim," kata dia.