Konten Media Partner

TikToker Cantik asal Majalengka Dinda Firtiany Rutin 'Razia Perut Lapar'

31 Desember 2021 18:17 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dinda Firtiany saat bagikan nasi kotak kepada juru parkir. FOTO: Erick Disy/CIREMAITODAY
zoom-in-whitePerbesar
Dinda Firtiany saat bagikan nasi kotak kepada juru parkir. FOTO: Erick Disy/CIREMAITODAY
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Majalengka - Seleb TikTok atau TikToker asal Majalengka, Jawa Barat, Dinda Firtiany rutin setiap hari Jumat melakukan aksi sosial dengan membagikan nasi kotak kepada warga yang membutuhkan. Aksi sosial tersebut oleh Dinda diberi tagline 'Razia Perut Lapar'.
ADVERTISEMENT
Dinda berharap apa yang dilakukannya bisa sedikit meringankan beban masyarakat di tengah masa sulit karena sejumlah harga kebutuhan yang terus meroket dan ditambah masa pendemi COVID-19 yang belum usai. Sebab kondisi sekarang membuat banyak orang kehilangan pekerjaan.
Dalam kondisi seperti ini tak sedikit kalangan influencer ikut turun tangan berbagai rezeki kepada orang-orang yang sedang membutuhkan. Termasuk Dinda yang memiliki banyak followers di aplikasi TikTok.
"Latar belakang saya melakukan kegiatan ini karena melihat kondisi masyarakat saat ini. Insting saya sebagai mahluk sosial rasanya pengin bisa meringankan beban mereka aja," kata Dinda yang juga memiliki tempat usaha karaoke, Rabu (29/12/2021).
Kegiatan bagi-bagi nasi kotak itu, biasa dilakukan Dinda di sekitar pusat kota Majalengka. Adapun pada kegiatan 'Razia Perut Lapar' itu, Dinda selalu menyiapkan ratusan nasi kotak setiap minggunya.
ADVERTISEMENT
"Bagi-bagi disekitar Majalengka aja. Tiap Jumat saya biasa siapkan 500 nasi kotak. Sasarannya seperti tukang becak, juru parkir, terus yang suka nyebrang-nyebrangin jalan juga, ya pokoknya sasaran utamanya masyarakat yang layak kita bantu aja," jelas dia.***