Konten dari Pengguna

Rekomendasi Destinasi Wisata di Libur Panjang Idul Adha: Situ Gunung Sukabumi

Dhiya Turfa Pesona Cahyani
Mahasiswi Sastra Indonesia Universitas pamulang
27 Juni 2023 21:47 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dhiya Turfa Pesona Cahyani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jalan Tol Ciawi-Sukabumi (Bocimi) yang dioperasikan PT Waskita Toll Road. Foto: WTR
zoom-in-whitePerbesar
Jalan Tol Ciawi-Sukabumi (Bocimi) yang dioperasikan PT Waskita Toll Road. Foto: WTR
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indonesia terkenal dengan berbagai tempat wisata alam yang sangat indah, tidak terhingga dan sudah menjadi kebanggaan bagi semua orang. Dari segala penjuru dunia para wisatawan berdatangan untuk mengunjungi dan melihat secara langsung destinasi wisata indah yang ada di Indonesia. Alam nya yang masih asri dan sangat terawat, meskipun di jadikan tempat wisata namun penduduk lokal tetap menjaganya. Hingga saat ini indonesia tercatat memiliki 17.001 pulau dan pastinya di setiap tempat atau daerah memiliki ciri khas serta keunikannya tersendiri.
ADVERTISEMENT
Pada hari libur panjang setelah menjalani kehidupan yang sangat berat, bekerja ataupun sekolah, untuk melepas rasa lelah dan menghilangkan rasa jenuh pastinya semua orang akan melakukan hal-hal yang di sukai, berkunjung ke tempat yang alamnya masih asri, menenangkan dan membuat sesaat lupa akan semua beban yang di tanggungnya.
Hal itu akan membuat seseorang merasakan seperti terlahir kembali, melihat betapa kaya nya alam di Indonesia ini. Sukabumi, merupakan kota yang berada di jawa barat, sangat terkenal akan destinasi wisata alam nya yang luar biasa indah. Banyak wisatawan dari luar kota yang mendatangi Sukabumi untuk mengunjungi wisata alam nya, tempatnya yang sejuk dan tenang.
Ilustrasi Pemandangan alam indah di Situ Gunung, Sukabumi. Sumber : Koleksi pribadi
Salah satu destinasi wisata alam yang sangat terkenal di Sukabumi adalah jembatan gantung terpanjang di Asia, Situ Gunung Suspension Bridge, tepatnya berada di Cisaat, Jalan Raya, Cigunung, Kecamatan Gunung Puyuh, Kabupaten Sukabumi. Di Situ Gunung tidak hanya menyediakan satu destinasi saja, selain jembatan gantung yang sangat terkenal dan memesona. Selain itu, Situ Gunung juga menyediakan destinasi wisata lain seperti Jembatan merah, Curug Sawer, Danau, Camping Area, Keranjang Sultan dan banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Harga tiket untuk memasuki destinasi wisata ini juga bervariasi tergantung pada rute yang akan di lewati, semakin banyak destinasi yang akan di kunjungi dan semakin dekat rutenya maka akan lebih tinggi harganya. Untuk destinasi alam yang menakjubkan ini terbilang masih terjangkau dengan harga mulai dari Rp. 50.000, Rp. 75.000 dan Rp. 100.000. Hal ini membuat para pengunjung tertarik untuk mengunjungi nya karena harga nya sesuai kantong, tempatnya yang cocok untuk di kunjungi oleh kalangan muda hingga dewasa, bersama keluarga, ataupun teman.
Ilustrasi Curug Sawer di Sutu Gunung. Sumber : Koleksi pribadi
Destinasi wisata ini lebih disarankan untuk mengunjunginya saat weekday karena wisatanya akan terasa lebih menenangkan di kelilingi dengan alam. Untuk itu saat singgah ke Sukabumi tidak perlu kebingungan lagi akan pergi kemana, destinasi wisata Situ Gunung bisa menjadi salah satu daftar untuk di kunjungi saat libur tiba atau sekadar melepas rasa lelah. Meskipun pada satu daerah namun destinasinya sangat banyak dan tidak akan membuat bosan juga menyesal saat berkunjung.
ADVERTISEMENT