Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

ADVERTISEMENT
Perusahaan orang dengan tugas-tugas penting demi mendukung kelancaran usaha. Misalnya adalah penyelia atau supervisor operasional. Salah satu tugas supervisor operasional adalah memantau kinerja.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masih ada tugas-tugas lain dari penyelia operasional. Tugas-tugas inilah yang membuatnya penting dan dibutuhkan di perusahaan.
Tugas Supervisor Operasional di Perusahaan
Menurut Buku Sakti Manager & Supervisor, Arief Rakhman Kurniawan (2017: 25), penyelia ialah jembatan penghubung antara dua kepentingan dan tanggung jawab, yakni penanggung jawab pencapaian tugas kerja kelompok dan memastikan perencanaannya.
Ada beberapa jenis jabatan penyelia. Salah satunya adalah penyelia operasional. Orang dengan jabatan ini dibutuhkan karena tugas-tugasnya yang penting. Berikut sejumlah tugas supervisor operasional.
1. Memantau Kinerja
Penyelia bertugas untuk memantau kinerja karyawan apakah sudah efisien atau belum. Selain itu, penyelia juga memantau kepatuhan karyawan terhadap kebijakan operasional yang telah ditetapkan.
2. Mengatur Alur Kerja
Tugas lain yang diemban oleh penyelia operasional adalah mengatur alur kerja. Dengan tugas ini, penyelia memastikan bahwa setiap karyawan sudah memahami tugasnya, tujuan, serta tenggat waktu yang telah ditetapkan.
ADVERTISEMENT
3. Menyusun Rencana Kerja
Penyelia operasional juga bertugas untuk menyusun rencana kerja pendek yang harus dilakukan oleh karyawan di timnya. Penyusunan rencana kerja ini disesuaikan dengan tugas yang telah ditetapkan oleh atasannya.
4. Menyusun Deskripsi Pekerjaan
Supaya karyawan yang dibawahi dapat memahami pekerjaannya, maka penyelia menyusun deskripsi dari pekerjaan tersebut. Deskripsi pekerjaan ini dibagikan kepada masing-masing karyawan untuk dibaca.
5. Melakukan Evaluasi
Penyelia operasional juga harus melakukan evaluasi kinerja karyawan yang berada di timnya. Dengan demikian, tujuan dan tugas masing-masing karyawan bisa dipastikan selesai secara efisien dan efektif.
6. Memecahkan Masalah
Masalah tak bisa dihindari oleh karyawan maupun tim manapun di perusahanan. Jika hal tersebut terjadi, penyelia operasional bertugas untuk memecahkan masalah tersebut agar segera mereda.
7. Memberi Infomasi
Penyelia operasional senantiasa memberi informasi kepada pihak manajemen terkait kondisi timnya. Jadi, manajemen tahu bagaimana keadaan tim yang dibawahi penyelia operasional.
ADVERTISEMENT
Itulah tugas supervisor operasional yang membuatnya memiliki peran penting di perusahaan. Semoga dapat dipahami dengan mudah. (LOV)