Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0

ADVERTISEMENT
Sebuah perusahaan tentu memiliki struktur organisasi untuk membantu menjalankan tugas-tugasnya dengan baik. Salah satu posisi yang tak kalah penting dalam struktur organisasi adalah seorang asmen. Asmen adalah singkatan dari Asisten Manajer.
ADVERTISEMENT
Tidak semua orang dapat menjadi asisten manajer di sebuah perusahaan. Oleh sebab itu, skill atau kemampuan khusus perlu dikuasai agar seorang asisten manajer bisa menjalankan tugas dengan baik untuk perusahaan.
Asmen Adalah Asisten Manajer, Berikut Tugas dan Tanggung Jawabnya
Berdasarkan buku Aplikasi Teori Pemasaran pada Komoditi Perikanan dan Kelautan, Mimit P. (2014:164), tugas dan tanggung jawab seorang asmen adalah membantu pelaksana tugas pokok manajer. Selain itu, asmen harus mewakili manajer apabila manajer sedang berhalangan.
Biasanya, asisten manajer juga bertugas membantu atasan dengan jabatan yang lebih tinggi dalam sebuah perusahaan. Berikut beberapa tugas dan tanggung jawab asisten manajer yang lebih rinci.
1. Memastikan Operasional Perusahaan Berjalan Baik
Biasanya, memastikan operasional perusahaan merupakan tugas pokok dari manajer. Adanya asisten manajer tugas tersebut bisa dilakukan oleh asisten manajer dengan arahan manajer.
ADVERTISEMENT
2. Menyusun Rencana dan Strategi bersama Manager
Asisten manajer membantu menyusun rencana dan strategi perusahaan bersama manajer. Hal ini penting dilakukan agar perusahaan berkembang lebih baik.
4. Membangun Komunikasi yang Baik
Seorang asisten manajer menjadi perantara komunikasi antara karyawan dan atasan. Biasanya, posisi ini bertanggung jawab memastikan karyawan tetap nyaman berada di lingkungan kantor. Oleh sebab itu, kemampuan komunikasi yang baik sangat diperlukan.
5. Membantu Manager Jika Berhalangan Hadir
Asisten manajer harus selalu siap jika manajer utama berhalangan hadir. Namun, untuk menjalankan tugasnya, seorang asisten manajer harus mendapat persetujuan dari manajer, khususnya saat hendak mengambil keputusan.
Kemampuan yang Harus Dimiliki Seorang Asisten Manajer
Untuk menjadi seorang asisten manajer di perusahaan, tidaklah mudah. Ada beberapa skill atau kemampuan yang perlu dikuasai agar pekerjaan bisa berjalan dengan baik. Berikut daftar kemampuan atau skill yang diperlukan.
ADVERTISEMENT
1. Leadership
Sikap leadership sangat diperlukan untuk menjadi seorang asisten manajer. Karena salah satu tugas dan tanggung jawabnya menggantikan posisi seorang manajer secara tidak langsung.
2. Komunikasi
Memiliki kemampuan komunikasi yang baik, membuat pekerjaan asisten manajer lebih mudah. Karena sangat terhubung dengan divisi-divisi lainnya.
3. Problem Solving
Apabila terdapat permasalahan atau hal yang mengharuskan mengambil sebuah keputusan, langkah awal yang perlu dilakukan ada diskusi dengan manajer. Namun, terkadang manajer tidak selalu bisa dihubungi dengan cepat, sehingga skill problem solving tetap harus ada.
4. Manajemen Waktu
Dengan banyaknya tugas dan tanggung jawab yang harus dikerjakan, seorang asisten manajer harus memiliki manajemen waktu yang baik. Hal ini agar bisa mengerjakan tugas sesuai dengan waktunya.
ADVERTISEMENT
Jadi, asmen adalah singkatan dari Asisten Manajer. Jika hendak menjadi seorang asmen, pastikan memiliki kemampuan dan skill di atas agar pekerjaan dapat terlaksana dengan baik. (NAI)