Konten dari Pengguna

Management Trainee Berapa Lama? Berikut Waktu Ideal Pelaksanaanya

Artikel yang membahas info seputar karier.
16 Maret 2025 15:41 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dunia Karier tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Management Trainee Berapa Lama. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber  pexels.com/Christina Morillo
zoom-in-whitePerbesar
Management Trainee Berapa Lama. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber pexels.com/Christina Morillo
ADVERTISEMENT
Bagi fresh graduate, diterima bekerja dan diberi kesempatan mengikuti program management trainee adalah sebuah peluang yang tak boleh dilewatkan. Namun, banyak pertanyaan mengenai management trainee berapa lama pelaksanaan idealnya untuk hasil yang maksimal?
ADVERTISEMENT
Dengan memahami waktu pelaksanaan yang ideal, para peserta bisa mempersiapkan dan menyesuaikan diri dengan maksimal untuk menjalani program.

Program Management Trainee Berapa Lama Waktu Pelaksanaan Ideal untuk Hasil Sesuai Target?

Management Trainee Berapa Lama. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber pexels.com/Product School
Management trainee sendiri merupakan program pelatihan yang dibuat dan dirancang untuk membuka peluang karier bagi individu berbakat untuk menjadi pemimpin atau manajer perusahaan. Ditujukan untuk fresh graduate atau yang memiliki pengalaman bekerja di bawah 2 tahun.
Management trainee atau MT merupakan salah satu program istimewa yang disediakan oleh perusahaan untuk menemukan talenta terbaik yang akan mengisi posisi manajerial di berbagai divisi. Banyak menyediakan benefit yang sangat membantu para peserta mendapatkan posisi terbaik di perusahaan.
Program ini melatih para peserta dengan menghadirkan pelatih profesional baik dari dalam maupun luar perusahaan yang bertujuan melatih peserta dalam berbagai aspek operasional dan manajerial. Sehingga setelah program selesai, dapat mengambil peran penting di berbagai divisi.
ADVERTISEMENT
Penyebutan management trainee sendiri dapat berbeda-beda di berbagai perusahaan. Beberapa contoh antara lain Great People Trainee Program (GPTP) untuk PT Telkom, Management Development Program (MDP) di Bank BCA, Unilever Future Leaders Program (UFLP) di PT Unilever dan lain sebagainya.
Sedangkan lama waktu untuk pelaksanaan management trainee sendiri idealnya tergantung dari kebutuhan masing-masing. Pelaksanaan berlangsung mulai dari 6 bulan, 1 tahun, 2 tahun, bahkan hingga 3 tahun.
Kebijakan tentang lama pelaksanaan MT disesuaikan dengan kebutuhan dan posisi di perusahaan.

Alasan Program Management Trainee Sangat Diminati

Management Trainee Berapa Lama. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber pexels.com/Matheus Bertelli
Program MT sendiri banyak diminati terutama oleh para fresh graduate dan rela bersaing ketat untuk mendapatkan posisi tersebut karena berbagai alasan dan benefit menarik yang didapat, antara lain sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

1. Mendapat Gaji dan Tunjangan

Berbeda dengan posisi magang, peserta MT biasanya sudah mendapat kontrak kerja dan mendapatkan gaji dan tunjangan sejak awal ikut pelatihan. Bahkan sebagian perusahaan terkemuka juga menyediakan fasilitas asuransi kesehatan, tempat tinggal, dan fasilitas menarik lainnya.

2. Kepastian Jenjang Karier

Sesuai dengan tujuannya, mencetak pemimpin perusahaan untuk berbagai posisi strategis di masa depan, bagi peserta dengan performa yang baik selama program, jenjang karier sudah pasti terjamin. Dibanding dengan karyawan biasa, peserta MT lebih cepat dipromosikan dan mendapatkan posisi manajerial.

3. Pelatihan Manajemen yang Komprehensif

Secara umum, banyak perusahaan akan merotasi peserta MT ke berbagai divisi sehingga dapat mempelajari semua skill yang ada di semua divisi perusahaan.
Di antaranya marketing, finance, supply chain dan lain-lain. Meski ada juga divisi tertentu yang langsung diarahkan dan ditunjuk seperti divisi IT atau Engineering karena merupakan divisi dengan skill khusus.
ADVERTISEMENT

4. Mengasah Kemampuan Leadership dan Teamwork

Selama masa program training berjalan, peserta akan sering mendapat tugas yang harus diselesaikan dengan cara bekerjasama dengan peserta lain dan berganti-ganti tim peserta.
Hal ini akan mengasah kemampuan dalam bekerja sama satu sama lain. Membuat peserta harus mampu memimpin peserta lain saat rotasi tugas dan sebagainya.
Inilah gambaran waktu ideal untuk karyawan tentang management trainee berapa lama pelaksanaannya untuk hasil maksimal. Selain waktu ideal, kesuksesan juga didapat dari berbagai benefit positif yang ditawarkan.(ICL)