Konten dari Pengguna

EURO 2020 : Jordan Pickford Pecahkan Rekor Gordon Banks

Eka Duwi Handayani
Konsultan Lingkungan PT Cipta Himayata, Sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Bhayangkara
12 Juli 2021 17:30 WIB
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 14:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Eka Duwi Handayani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jordan Pickford, sang penjaga gawang The Three Lions memecahkan rekor paling lama tak kebobolan di Timnas Inggris yang sebelumnya dipegang oleh kiper legendaris Gordon Banks.
ADVERTISEMENT

Rekor Pickford tercatat tak kebobolan selama 721 menit berseragam Inggris, mengalahkan rekor 720 menit milik Banks yang dicatat pada Mei hingga Juli 1966 silam.

Penjaga Gawang Inggris, Jordan Pickford akhirnya meraih penghargaan Golden Glove Euro 2020. Kiper 27 tahun tersebut mencatat lima clean sheet sepanjang turnamen, dua kali lebih banyak dari kiper Italia, Gianluigi Donnarumma.
Pickford mendapatkan penghargaan tersebut usai menggagalkan Kroasia, Skotlandia, Republik Ceko, Jerman, dan Ukraina untuk menjebol gawangnya.
Tak cuma statistik clean sheets yang buat publik Inggris sangat mengagungkan Jordan Pickford. Statistik lain dari sang pemain selama gelaran Euro 2020 juga jadi alasan.
Total dari 8 pertandingan, Pickford lakukan 10 kali saves dari total 11 tembakan yang ia terima. Artinya, tingkat penyelamatan Pickford di bawah mistar gawang selama Euro 2020 mencapai 90.9 persen.
ADVERTISEMENT
Namun pada Final, Pickford tak mampu membawa The Three Lions menjuarai Euro 2020 karena mereka ditaklukkan Italia lewat adu penalti di partai puncak, Senin (12/7) dini hari WIB.
Mementahkan banyak peluang milik Timnas Italia, seperti ketika menepis tendangan Federico Chiesa di babak kedua. Tampil bagus juga saat adu penalti dengan menepis tendangan Jorginho.
Biar Kuat Minum Kuku Bima, Roso !
Counter Attack Fans Bola X Kuku Bima