news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Self Care untuk Perempuan: Kunci Kehidupan Sehat dan Bahagia

Eliana Ratmawati
Mahasiswi Manajemen, Universitas Pembangunan Jaya
10 Maret 2025 11:58 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Eliana Ratmawati tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Perempuan sering disibukkan dengan kesibukan sehari-hari, mulai dari memprioritaskan, keluarga, pekerjaan dan orang-orang sekitar hingga sampai lupa untuk merawat diri sendiri. Padahal, self-care adalah hal yang paling penting untuk menjaga keseimbangan dalam hidup, baik dari segi fisik, mental, maupun emosional. Dengan perempuan menerapkan kebiasaan self-care, perempuan dapat menjalani hidup dengan lebih sehat, bahagia dan tentunya lebih produktif.
ADVERTISEMENT
Apa Itu Self-Care?
Ilustrasi: Pezels.com
Self-care adalah kebiasaan dan tindakan yang dilakukan untuk menjaga kesehjateraan diri sendiri, baik dari segi fisik, emosional, mental, maupun spiritual. Self-care bukan berarti bentuk dari keegoisan, tetapi merupakan kebutuhan agar seserang agar tetap sehat dan mampu menjalankan peran serta tanggung jawab dengan baik.
Self-care juga membantu perempuan mengurangi stres, meningkatkan energi, dan memperbaiki kualitas hidup. Berikut beberapa aspek penting dalam self-care yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari:
1. Self-Care Fisik
Merawat tubuh dengan baik adalah fondasi utama dalam self-care. Jika tubuh sehat, maka aktivitas sehari-hari bisa dilakukan dengan lebih optimal. Beberapa cara untuk menjaga kesehatan fisik antara lain:
Makan makanan bergizi, dengan mengonsumsi makanan yang seimbang dengan nutrisi lengkap, seperti protein, serat, vitamin, dan mineral. Hindari makanan yang terlalu banyak gula, garam, atau lemak jenuh. Olahraga secara teratur seperti melakukan aktivitas fisik seperti yoga, pilates, jalan kaki, atau berenang dapat membantu menjaga kebugaran tubuh dan meningkatkan suasana hati. Istirahat yang cukup juga menjadi kunci untuk untuk membantu tubuh dan otak berfungsi dengan baik dan usahakan tidur 7-9 jam setiap malam. Selanjutnya yaitu minum air yang cukup karena tubuh membutuhkan hidrasi yang baik agar dapat bekerja secara optimal dan pastikan minum minimal 8 gelas air putih sehari.
ADVERTISEMENT
2. Self-Care Mental
Ilustrasi: Pexels.com
Kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan fisik. Stres yang dibiarkan berlarut-larut dapat berdampak buruk pada kesejahteraan secara keseluruhan. Beberapa cara untuk menjaga kesehatan mental antara lain:
Luangkan waktu untuk diri sendiri dengan sesekali, beri waktu untuk melakukan aktivitas yang disukai, seperti membaca buku, menulis jurnal, atau berkebun. Tetapkan batasan (boundaries), belajar mengatakan "tidak" pada hal-hal yang tidak sesuai dengan kapasitas diri agar tidak merasa terbebani secara mental. Praktikkan mindfulness, seperti meditasi, yoga, atau sekadar menarik napas dalam-dalam dapat membantu meredakan stres dan menjaga pikiran tetap tenang. Dengarkan musik atau lakukan aktivitas kreatif, karena musik dapat meningkatkan suasana hati dan memberikan mood yang lebih positif, semesntara aktivitas kreatif seperti melukis, menulis , memasak dan lainnya dapat membantu mengurangi stres dalam diri.
ADVERTISEMENT
3. Self-Care Emosional
Ilustrasi: Pexels.com
Perempuan sering kali mengalami perubahan emosi akibat tekanan pekerjaan, hubungan sosial, atau tantangan kehidupan lainnya. Maka dari itu, perempuan perlu untuk menjaga keseimbangan emosional dengan berbagai cara:
Mengenali dan menerima emosi, jangan menekan perasaan. Sadari emosi yang dirasakan dan kelola dengan cara yang sehat, seperti menulis jurnal atau berbicara dengan seseorang yang dipercaya. Luangkan waktu untuk aktivitas yang menyenangkan, melakukan hobi atau aktivitas yang membuat bahagia dapat membantu mengurangi kecemasan dan stres. Berkomunikasi dengan jujur, ungkapkan perasaan dengan cara yang sehat dan asertif, baik kepada pasangan, teman, maupun keluarga. Nikmati waktu di alam juga menjadi self care, berjalan di taman atau menghabiskan waktu di luar ruangan bisa memberikan ketenangan dan memperbaiki suasana hati.
ADVERTISEMENT
4. Self-Care Spiritual
Ilustrasi: Pexels.com
Kesehatan spiritual juga berperan penting dalam keseimbangan hidup. Self-care dalam aspek spiritual bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti:
Melakukan ibadah atau meditasi dapat membantu seseorang merasa lebih tenang, fokus, dan bersyukur. Selain itu, membaca buku atau materi inspiratif juga bisa memberikan wawasan baru serta meningkatkan semangat hidup. Berbuat baik kepada orang lain, seperti membantu sesama atau terlibat dalam kegiatan sosial, tidak hanya memberikan kepuasan batin tetapi juga meningkatkan kebahagiaan. Dengan merenung dan melatih rasa syukur, seseorang dapat lebih menyadari hal-hal baik dalam hidup, yang pada akhirnya membantu mengurangi stres serta menciptakan ketenangan batin.
5. Self-Care Sosial
Ilustrasi: Pexels.com
Menjalin hubungan yang baik dengan orang-orang di sekitar juga merupakan bentuk self-care. Dukungan sosial yang kuat dapat meningkatkan kesejahteraan emosional dan mengurangi stres. Beberapa cara untuk merawat hubungan sosial meliputi:
ADVERTISEMENT
Menghabiskan waktu berkualitas dengan keluarga dan teman, koneksi sosial yang positif dapat memberikan kebahagiaan dan dukungan emosional. Mengurangi interaksi yang toksik, jika ada hubungan yang memberikan dampak negatif atau menguras energi, pertimbangkan untuk mengurangi atau mengakhirinya. Bersikap terbuka dalam komunikasi, belajar mendengarkan dan berbicara dengan baik untuk membangun hubungan yang sehat.
Self-care bukan berarti keegoisan atau mengabaikan orang lain, melainkan suatu cara untuk memastikan bahwa diri sendiri agar tetap sehat, bahagia, dan mampu menjalani hidup lebih baik lagi.
Jadi, mulailah dari hal-hal kecil dan buat self-care sebagai bagian dari gaya hidup. Ingat, merawat diri sendiri bukanlah suatu kemewahan, melainkan investasi bagi kesejahteraan jangka panjang.