Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Bagaimana Pembelajaran Dongeng Bagi Siswa Sekolah Dasar?
14 Juli 2022 16:03 WIB
Tulisan dari Fani Aulia Sari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa sebagai salah satu syarat wajib mahasiswa di Universitas Pamulang. Pada 3 Juni 2021 salah satu kelompok dari Studi Sastra Indonesia sukses melaksanakan pengabdian kepada masyarakat di SDN Cipinang 06. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa aktif jurusan Sastra Indonesia semester 4 dan siswa-siswi dari SDN Cipinang 06 sebagai peserta.
ADVERTISEMENT
Pengabdian masyarakat merupakan salah satu proses memantapkan diri pada lingkungan masyarakat. Program pengabdian kepada masyarakat menjadi salah satu dari Tri Dharma perguruan tinggi dan sudah menjadi suatu kewajiban bagi kaum akademik untuk menjalankannya. Dengan dilakukannya kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi mahasiswa dan masyarakat untuk menuju kehidupan yang lebih baik.
Pada PKM kali ini judul yang digunakan ialah "Pemberdayaan nilai moral dalam dongeng pada murid SDN Cipinang 06". Dalam kegiatan ini mahasiswa yang bertugas menggunakan metode ceramah dan tanya jawab. Dengan tujuan memberikan pemahaman mengenai dongeng dan mengupas apakah peserta didik memahami pembelajaran yang telah disampaikan.
Namun, ketika proses pembelajaran berlangsung ternyata sebagian besar peserta didik belum mengetahui manfaat dongeng dan bagaimana nilai moral yang terkandung dalam dongeng tersebut dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Setelah melihat situasi dan kondisi mengenai pemahaman peserta didik mengenai dongeng, maka tindakan yang dilakukan oleh para mahasiswa yaitu memberikan penjelasan terkait apa itu dongeng, apa saja jenis-jenis dongeng dan nilai moral apa saja yang terkandung dalam dongeng. Peserta didik juga diajarkan bagaimana cara membaca dongeng. Kemudian, beberapa peserta didik maju untuk membacakan dongeng. Selain bertujuan untuk memberikan informasi, dalam kegiatan ini juga melatih keberanian siswa-siswi untuk tampil di depan banyak orang.
Kegiatan yang dilakukan dalam waktu beberapa jam itu tentunya memberi kesan yang baik bagi semua yang terlibat. Selain memberi dampak positif, kegiatan ini juga melatih kemampuan para mahasiswa dalam berkomunikasi dengan peserta didik dan para guru. Selain itu kegiatan ini dapat membuka relasi antar keduanya untuk melakukan kerjasama yang baik untuk membangun dunia pendidikan yang lebih maju lagi.
ADVERTISEMENT
Menariknya, antusias dan respon dalam acara ini begitu tinggi. Hal itu dapat dilihat dengan keaktifan peserta pelatihan dalam rangkaian kegiatan, hal ini membuktikan bahwa metode pembelajaran yang digunakan tepat, dan sangat efektif. Selain antusias dan respon dari peserta yang tinggi, kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari pihak SDN Cipinang 06. Baik dari kepala sekolah maupun guru-guru yang bertugas.
Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan memberikan banyak manfaat bagi peserta didik, guru, masyarakat dan mahasiswa. Di mana sebuah dongeng merupakan salah satu jalan alternatif bagi orang tua untuk memperkenalkan sebuah cerita rakyat kepada anaknya. Selain untuk memberikan rangsangan bagi imajinasi anak, mendongeng menjadi tali atau cara agar orang tua dan anak bercerita serta menjalin kedekatan yang lebih hangat lagi.
ADVERTISEMENT