Konten dari Pengguna

6 Keunggulan Collaboration Branding

Fera Puspita Sari
Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Amikom Purwokerto
17 Juni 2022 16:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Fera Puspita Sari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
sumber foto : Shutterstock.com
zoom-in-whitePerbesar
sumber foto : Shutterstock.com
ADVERTISEMENT
Salah satu keunggulan Collaboration Branding adalah resiko yang ditanggung bersama. Namun, sebelum lanjut membahas tentang keunggulan Collaboration Branding, sudahkah Anda tahu apa pengertian dari hal tersebut?
ADVERTISEMENT
Collaboration Branding merupakan kerjasama antara dua atau lebih merek untuk membuat dan memberi nama suatu produk. Produk yang diciptakan disebut dengan Co Branded, produk-produk Co Branded bersifat limited edition. Limited edition berarti terbatas, masa produksi produk terbatas, dan biasanya produk sangat spesifik dibandingkan dengan produk-produk biasanya.
Oleh karena itu saat dua perusahaan berkolaborasi mereka harus benar-benar memikirkan konsep dengan matang agar mendapatkan keuntungan karena poin utama dari diadakan Collaboration Branding ini mengacu kepada penggabungan kekuatan pasar, kesadaran merek, asosiasi positif dari dua atau lebih merek yang berkolaborasi agar kedua pihak yang berkolaborasi tersebut dapat meningkatkan basis pelanggan, profit yang diraih, loyalitas pelanggan, citra merek, value perusahaan yang meningkat dan perluasan pangsa pasarnya.
ADVERTISEMENT
Agar tahu lebih jauh lagi, berikut keunggulan Collaboration Branding yang perlu anda tahu.
6 Keunggulan Collaboration Branding yang Wajib Diketahui
1. Resiko yang ditanggung bersama
Resiko yang ditanggung bersama kedua perusahaan yang berkolaborasi contohnya ketika salah satu perusahaan tersebut salah menentukan langkah untuk berinvestasi dan mengalami kerugian maka kerugian tersebut dapat ditanggung bersama sehingga kerugian yang diakibatkan karena situasi tersebut dapat sedikit terminimalisir.
2. Mendapat Income Royalty
3. Mendapatkan penjualan yang lebih banyak dengan produk Collaboration Branding
4. Mendapat kepercayaan pelanggan yang lebih besar dari produk yang dihasilkan dari Collaboration Branding tersebut jika perusahaan yang berasosiasi dengan perusahaan yang mempunyai citra perusahaan yang baik
5. Saling berbagi teknologi
6. Akses lebih luas pada pangsa pasar yang baru
ADVERTISEMENT
Salah satu Collaboration Branding yang berhasil adalah kolaborasi antara Gojek dengan Blue Bird Group, kolaborasi tersebut dimulai pada tanggal 1 Februari 2017 dan memberikan dampak yang positif bagi Blue Bird Group dengan salah satunya adalah adanya kenaikan pendapatan di kuartal keempat pada tahun 2017. Bagi gojek sendiri dengan ditambahkannya layanan Go Blue Bird pada aplikasinya Gojek melanjutkan kerjasamanya dengan membeli 4,5% saham Blue Bird pada tahun 2020 lalu.
Demikian ulasan mengenai keunggulan Collaboration Branding. Semoga bermanfaat.