Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Tips Menjawab Pertanyaan Kapan Menikah di Momen Lebaran
12 Mei 2021 16:25 WIB
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pertanyaan “kapan menikah” terkadang menjadi sesuatu yang menyebalkan di momen lebaran. Apalagi bagi kamu yang masih sendiri dan teman-teman seusia sudah menikah. Tak hanya sebal, namun juga terkadang bingung bagaimana memberikan jawaban yang tepat.
ADVERTISEMENT
Nah, berikut ini lima tips menjawab pertanyaan kapan menikah di momen lebaran.
Meminta Doa
Jawaban paling bijak biasanya dengan “doakan saja”. Dengan meminta doa, hal tersebut bisa terlihat cukup netral dan tidak menunjukkan emosi. Jawaban ini juga bisa membuat penanya merasa enggan hati karena telah bertanya hal tersebut.
Senyuman Lebar
Gif via Giphy
Jika malas untuk merespons dengan kata-kata, senyuman bisa menjadi jalan yang cocok untuk dilakukan. Beri senyuman lebar beribu makna. Dengan demikian, si penanya akan merasa cukup tahu dan malas untuk memberikan pertanyaan susulan.
Bercanda
Gif via Giphy
Agar tidak terpancing emosi dan menyimpan rasa kesal saat merayakan Idul Fitri, jawab pertanyaan tersebut dengan candaan. Mulai dari “besok nih” hingga “masih belum keliatan nih” bisa menjadi candaan yang tepat. Tentukan candaan tersebut berdasarkan lawan bicaranya.
ADVERTISEMENT
Jawaban dengan intonasi yang tenang
Gif via Giphy
Intonasi yang tenang bisa membuat percakapan berjalan dengan tenang dan lancar. Tanpa memancing emosi, kamu bisa menjawab dengan kata-kata manis dan bijak. Jika sudah begitu, tentu lawan bicara tidak mau untuk menanyakan lebih lanjut.
Tanya Balik
Gif via Giphy
Tergantung dengan sosok orangnya, kamu bisa agak masam dengan menanyakan kembali pertanyaan yang sama. Tentu menyebalkan jika lawan bicara yang sebenarnya masih sendiri malah menanyakan pertanyaan tersebut. Tanya balik bisa menjadi jawaban yang cocok. (Ang)