5 Tren Kecantikan 2022 yang Kamu Mesti Tahu, Jangan Sampai Ketinggalan

Generasi Milenial
Generasi Milenial
Konten dari Pengguna
2 Februari 2022 10:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi merawat kecantikan di rumah Foto: dok. Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi merawat kecantikan di rumah Foto: dok. Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Tren kecantikan telah berkembang seiring berjalannya waktu. Pada tahun 2021 saja, penggunaan produk-produk perawatan kulit (skincare) juga banyak mengalami peningkatan. Hal ini tentu saja memicu eksplorasi dan eksperimen terhadap tren kecantikan lainnya yang akan berkembang lebih besar pada tahun 2022 ini.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi yang ingin mengetahuinya lebih lanjut, simak lima tren kecantikan yang akan berkembang pada tahun 2022 berikut ini.

Bandana Rambut

Aksesori yang diletakkan di atas kepala ini memang selalu menjadi favorit hampir semua kaum hawa. Karena bandana selalu tepat dipakai dalam acara apapun baik formal atau non-formal. Asal pemilihan bandananya pun juga menyesuaikan waktunya. Di tahun 2022 ini bandana akan menjadi trend.

Jepit Rambut

Sering merasa kesal karena anak rambut atau poni tak beraturan, nah selain bandana kamu juga bisa kenakan jepit rambut. Trend jepit rambut di tahun 2022 akan booming dan banyak disukai kaum hawa.

Kembali dengan Berlian

Yap, ternyata di 2022 diprediksi akan ada tren menempelkan berlian bersamaan dengan makeup. Penyematan berlian ini memberi kesan glamour dan berkilau pada keseluruhan penampilan.
ADVERTISEMENT

Eyeshadow Glitter

Di masa pandemi saat ini pasti lebih banyak waktu di luar dengan menggunakan masker, dengan begitu hasil riasan mu yang sudah kamu touch up lama tidak akan kelihatan. Nah, kamu gak perlu khawatir, nih, karena kini di tahun 2022 kamu bisa menonjolkan makeup di area matamu dengan eyeshadow glitter.

Alis yang Lebih Tipis

Jika kamu masih mendefinisikan alis yang lebat dan penuh, tahun ini cobalah alis yang lebih tipis untuk menghadirkan tampilan alami. Terlepas dari tebal tipisnya alis, lebih baik rapikan rambut dengan gel yang fleksibel. (daa)