Konten dari Pengguna

Apa Itu Medusa yang Sedang Ramai Dibahas di TikTok?

Generasi Milenial
Generasi Milenial
29 Agustus 2022 10:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Medusa. Foto: Carole Raddato via Wikimedia Commons (CC BY-SA 2.0)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Medusa. Foto: Carole Raddato via Wikimedia Commons (CC BY-SA 2.0)
ADVERTISEMENT
Apa itu medusa yang belakangan ini viral media sosial terutama di TikTok? Bahkan, banyak kreator membuat konten terkait hal tersebut di hingga banyak videonya yang mudah dijumpai di TikTok.
ADVERTISEMENT
Lalu, sebenarnya apa itu medusa yang ramai dibahas tersebut? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut penjelasannya.

Mengenal Apa Itu Medusa yang Ramai di TikTok

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), medusa memiliki arti makhluk wanita dalam mitologi Yunani. Ia digambarkan dengan rambutnya yang berupa ular-ular kecil dan bagian pinggang hingga kaki berwujud ular.
Dalam cerita kepercayaan Yunani kuno, katanya orang yang menatap mata medusa bisa berubah menjadi batu. Nggak heran jika medusa ini menjadi salah satu makhluk mitologi yang begitu ditakuti.
Medusa awalnya diceritakan sebagai wanita cantik. Dia adalah seorang pendeta wanita di kuil milik Athena. Namun, suatu ketika ia ketahuan menjalin asmara dengan Poseidon di dalam kuil.
Athena yang marah kemudian mengubah rambut Medusa menjadi ular. Dia juga mengutuk Medusa sehingga siapapun yang menatap matanya akan menjadi batu.
ADVERTISEMENT
Medusa ini termasuk ke dalam tiga Gorgon, anak dari dewa laut kuno Forkis. Ketiganya yaitu Medusa, Steno, dan Euriale. Steno dan Euriale diceritakan sebagai makhluk abadi, sementara Medusa tidak. Oleh karenanya Medusa akhirnya mati terbunuh.
Atas perintah Raja Polidektes, Perseus berhasil membunuh Medusa dengan cara melihat bayangan Medusa dari cermin. Itu dilakukannya agar tidak menjadi batu saat melihat matanya. Dia pun berhasil memenggal kepala Medusa.
Kemudian Pegasus dan Khrisaor keluar dari tubuh Medusa. Sementara kepala Medusa yang berhasil dipenggal kemudian dihadiahkan kepada Athena atas perintah Raja Polidektes.

Punya Paras Menawan

Meski sosoknya menyeramkan, namun makhluk mitologi itu disebut memiliki paras menawan. Terkait hal itu, banyak kreator di TikTok yang mengaitkannya dengan gambaran orang-orang yang punya paras menawan tapi punya hati bak iblis.
ADVERTISEMENT
Begitulah penjelasan mengenai apa itu Medusa dan kisahnya yang kini ramai dibahas di media sosial. Jadi, sudah paham ya, gaes, ya? (fre)