Konten dari Pengguna

Arti Backstab, Jadi Istilah Kekinian dalam Pertemanan dan Lingkungan Kerja

Generasi Milenial
Generasi Milenial
27 Oktober 2022 15:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi gosip, nyinyir, dan julid. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gosip, nyinyir, dan julid. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Pernah mendengar istilah backstab? Istilah itu kini kian populer. Backstab ini biasa digunakan dalam circle pertemanan, nggak terkecuali pertemanan di lingkungan kerja.
ADVERTISEMENT
Lalu, sebenarnya apa arti backstab itu? Begini penjelasannya.

Arti Backstab

Backstab berasal kata dari Bahasa Inggris. Jika diterjemahkan ke Bahasa Indonesia artinya sebagai bentuk kelicikan atau pengkhianatan yang bertujuan merusak.
Backstab atau backstabbing menggambarkan seseorang yang melakukan bentuk pengkhianatan dengan berniat merusak pertemanan ataupun lingkungan kerja untuk mencapai sesuatu. Bisa dibilang backstab ini bermuka dua.
Backstab sering terjadi di dalam circle pertemanan ataupun di lingkungan kerja. Seseorang yang melakukan backstab cenderung pintar menyembunyikan niat busuknya untuk mencapai sesuatu dalam lingkungan pertemanan dan dunia pekerjaan.

Mengenal Backstabber

Ilustrasi backstabber. Foto: Shutter Stock
Orang yang berkhianat dengan merusak pertemanan atau lingkungan kerja dengan cara licik disebut sebagai backstabber. Mereka mungkin kelihatannya baik di hadapanmu, namun bisa jadi ternyata ada niatan buruk di baliknya.
ADVERTISEMENT
Mereka bakal memperlakukanmu dengan baik. Namun, tidak ketika di belakangmu. Backstabber bisa saja menjelek-jelekkanmu. Bahkan, mereka nggak segan untuk mengumbar aibmu agar dipandang buruk oleh orang lain. Nggak cuma merusak nama baik, apa yang dilakukannya juga bisa merusak kesehatan mentalmu.
Itulah arti backstab, istilah populer dipakai dalam circle pertemanan dan lingkungan kerja. Apakah kamu pernah jadi korbannya? (fre)