Kenapa Orang Asia Kebanyakan Lepas Sandal Ketika Masuk Rumah?

Generasi Milenial
Generasi Milenial
Konten dari Pengguna
1 Agustus 2022 11:51 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Geta, sepatu zaman dulu. Foto: Instagram.com/gujo_mokuri
zoom-in-whitePerbesar
Geta, sepatu zaman dulu. Foto: Instagram.com/gujo_mokuri
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Melepas sandal, sepatu, atau alas kaki lainnya sebelum masuk rumah tentu merupakan hal yang biasa dilakukan di Indonesia dan kebanyakan negara Asia. Karenanya, kerap kali merasa aneh ketika menonton film barat, orang-orangnya tidak melepas alas kaki.
ADVERTISEMENT
Saking terbiasanya melepas sandal atau alas kaki sebelum masuk rumah, hal tersebut kadang refleks diterapkan juga di tempat-tempat umum. Selain karena budaya, sebenarnya kenapa sih orang Asia nyaris selalu melepas alas kaki ketika masuk ke rumah?

Melepas sandal, budaya, dan menjaga kebersihan

Mengutip dari berbagai sumber, seperti yang kayaknya sudah ada di benak setiap orang, alasan utamanya tentu saja untuk menjaga kebersihan. Beberapa negara di Asia, bahkan, menjaga kebersihan dengan melepas sepatu sudah merupakan warisan budaya.
Seperti di China, misalnya, praktik buka alas kaki sebelum masuk rumah disebabkan ketika itu jalanan sangat kotor. Kini, China sampai menganggap memakai alas kaki dari luar ke dalam rumah bikin sial. Kesialan yang dimaksud adalah bakteri pembawa penyakit.
Namaksin. Foto: Instagram.com/asociacionculturalhwarang
Hal tersebut didukung penelitian dari University of Arizona pada 2008, menyebut ada sekitar 421.000 jenis bakteri bisa dijumpai di alas kaki yang baru dipakai dari luar. Total 96% dari sepatu memiliki coliform, bakteri yang juga ditemukan pada kotoran manusia.
ADVERTISEMENT
Karenanya, alas kaki dari luar umumnya hanya dipakai sampai depan pintu, dibuka dulu lalu diletakkan di rak depan rumah. Ada juga beberapa negara yang meletakkan rak sepatu di dalam kamar atau ruangan tersendiri.

Beda budaya lepas sandal di negara Asia

Melepas sandal dari luar rumah, di tiap negara Asia, sampai ada budaya masing-masing, lho. Kalau di Indonesia atau negara Asia Tenggara lain, hanya perlu melepas sandal atau sepatu di depan rumah dan meletakkannya di rak.
Sementara di Jepang dan Korea, punya budaya tersendiri dalam melepaskan alas kaki. Kebanyakan rumah, ada pintu masuk kecil yang disebut "genkan" di Jepang dan "hyeon gwan" di Korea, menyediakan tempat khusus melepas sepatu.
Jepang dan Korea bahkan punya alas kaki khusus untuk di dalam rumah. Jepang menyebutnya uwabaki, sementara Korea menggunakan sil nae hwa. Hal tersebut dilakukan keduanya demi menjaga kebersihan.
ADVERTISEMENT

Tidak selalu karena kebersihan

Hanya saja, kebersihan tidak melulu menjadi alasan melepas alas kaki di depan rumah. Seperti misalnya di Thailand, kepala dipandang sebagai bagian tubuh yang paling dihormati karena di sanalah roh hidup.
Sementara kaki, berada di bagian paling bawah tubuh, adalah di mana roh dihapuskan. Karena itu, mereka dianggap “kotor” secara spiritual.
Jadi, intinya alasan melepas sandal atau alas kaki adalah kebersihan dan memang sudah budaya di Asia. Kalau kamu, apakah ada budaya kebiasaan khusus melepas alas kaki sebelum masuk rumah? (bob)