Konten dari Pengguna

Endang Budi Karya Resmi Tutup Diklat Pengembangan UMKM di Kawasan UGGp Ciletuh

geominerba
Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia sektor Geologi, Mineral, dan Batubara
14 November 2021 18:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari geominerba tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua bidang Wira Usaha Baru Dekranas Ibu Endang Budi Karya Sumadi menutup gelaran Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan UMKM di Kawasan Unesco Global Geopark (UGGp) Ciletuh di Gedung Widaria Kencana, Sukabumi, Sabtu (13/11).
Endang Budi Karya Resmi Tutup Diklat Pengembangan UMKM di Kawasan UGGp Ciletuh
zoom-in-whitePerbesar
Diklat Pengembangan UMKM di Kawasan UGGp Ciletuh dengan Tema “Pengembangan Kerajinan Berbahan Baku Bambu” adalah salah satu upaya Dekranas bersama-sama Kementerian ESDM dan PPSDM Geominerba untuk mendorong munculnya para pelaku usaha kecil dan menengah dengan memanfaatkan potensi bamboo yang ada di wilayah para peserta diklat atau di Kawasan Geopark Ciletuh ini.
ADVERTISEMENT
“Saya berharap melalui diklat ini para peserta dapat meningkatkan kualitas desain dan kemasan produk agar sesuai dengan selera pasar, sehingga produk kerajinan kita dapat bersaing di pasar global." Ujar Endang
Lebih lanjut ibu Endang mengajak seluruh peserta untuk mendukung program pemerintah dengan menggalakkan kampanye "Bangga buatan Indonesia.