Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Zlatan Ibrahimovic Kesal Wajah dan Namanya Dicatut FIFA 21 Tanpa Izin
24 November 2020 18:48 WIB
Diperbarui 16 Desember 2020 13:55 WIB
Tulisan dari Gosip Pemain Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Game populer FIFA 21 resmi rilis pada 6 Oktober 2020 lalu. Tentu saja, banyak update terbaru dari game yang dikembangkan oleh EA Sport tersebut.
ADVERTISEMENT
Namun jika banyak pemain mempermasalahkan rating skill di FIFA 21 yang dianggap tidak sesuai, lain soal dengan Zlatan Ibrahimovich. Melalui twitter miliknya pemain asal Swedia ini menncak-mencak lantaran FIFA 21 menggunakan nama dan wajahnya tanpa izin pada Senin (23/11) . Ia pun menyerang badan pemain dunia, FIFPro dan FIFA, sebagai induk organisasi sepak bola dunia.
"Siapa yang memberi izin kepada FIFA EA Sport untuk menggunakan nama dan wajah saya? @FIFPro?" tulis pemain 39 tahun itu di Twitter.
"Saya tidak sadar kalau menjadi anggota Fifpro dan jika saya tahu bahwa saya ditempatkan di sana tanpa sepengetahuan nyata melalui beberapa manuver aneh."
"Dan yang pasti saya tidak pernah mengizinkan @FIFAcom atau Fifpro untuk menghasilkan uang dengan mencatut saya."
ADVERTISEMENT
Awal tahun ini EA Sports memang mengumumkan kemitraan eksklusif multi-tahunan dengan klub Ibarhimovic AC Milan dan rival sekota mereka, Inter Milan, yang dimulai dengan peluncuran FIFA 21 pada Oktober tahun ini.
Kesepakatan itu membuat kedua raksasa Serie A itu tampil secara eksklusif di FIFA 21 - yang berarti game ini menawarkan akses yang mencakup semuanya mulai dari para pemain, perlengkapan tim, tempat latihan dan stadion Rossoneri serta Nerazzurri. Kemungkinan besar memang termasuk Ibrahimovic, yang kembali menjalani periode kedua bersama Milan pada Desember 2019.
Belum diketahui apakah Zlatan mengetahui kesepakatan ini, Zlatan bahkan mengindikasikan akan melakukan investigasi atas kejadian ini.
"Seseorang mendapat keuntungan atas nama dan wajah saya tanpa kesepakatan selama ini. Waktunya melakukan investigasi," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Hingga saat ini, belum ada pernyataan atau balasan resmi yang dilayangkan EA Sports untuk Ibra.
Zlatan Ibrahimovich sendiri musim ini mencuri perhatian bersama AC Milan, di usia ke-39, usia yang sangat uzur bagi pesepak bola, ia dinilai menjadi orang yang sangat berpengaruh terhadap kebangkitan AC Milan. Di musim ini saja, ia sudah mencetak 10 gol dari 6 total laga yang sudah ia mainkan dan membawa I Rossoneri ke puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A.