Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Perubahan Iklim Teratasi, Dimulai dari Generasi Muda yang Peduli
11 Agustus 2024 9:32 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Hanny Aulia Ramadhani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tim II KKN Universitas Diponegoro Tahun 2024 mengadakan kegiatan edukasi mengenai isu perubahan iklim yang telah dilaksanakan di SMP Negeri 1 Comal, Kelurahan Purwoharjo, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat, 26 Juli 2024 yang dihadiri oleh perwakilan pengurus sekolah dan siswa-siswi kelas 8 dan 9. Edukasi ini dilaksanakan berdasarkan isu perubahan iklim yang terus terjadi, sehingga memberikan dampak signifikan bagi kehidupan manusia. Permasalahan ini perlu penanganan serius, dimulai dari pedekatan melalui generasi muda selaku penerus bangsa.
ADVERTISEMENT
Diinisiasi oleh Hanny Aulia Ramadhani, edukasi mengenai isu perubahan iklim dilakukan dengan tujuan untuk menumbuhkan kesadaran bagi generasi muda mengenai pentingnya menjaga lingkungan hidup untuk masa kini dan masa yang akan datang. Dalam materi edukasi, diberikannya informasi mengenai definisi perubahan iklim, faktor dan dampak dari perubahan iklim, serta solusi yang dapat dilakukan generasi muda untuk mengurangi perubahan iklim. Antusias yang diberikan siswa dan siswa SMPN 1 Comal, terlihat dari keaktifan dalam mencatat materi dan dalam sesi diskusi tanya jawab.
Pada akhir kegiatan, dilakukannya penyerahan poster edukasi mengenai isu perubahan iklim kepada setiap siswa dan siswi, serta kepada pihak sekolah sebagai simbiolisasi dan tindak lanjut dalam menangani isu perubahan iklim. Adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran bagi generasi muda untuk mengatasi perubahan iklim demi masa depan yang akan datang.
ADVERTISEMENT