Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
7 Kandungan Skincare untuk Kulit Kering, Jangan Sampai Salah Pilih!
14 Agustus 2021 21:35 WIB
·
waktu baca 1 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Memilih skincare untuk kulit kering memang tricky dan harus dilakukan hati-hati. Jika kamu masih bingung caranya, simak ulasan berikut ini, yuk!
ADVERTISEMENT
Skincare adalah hal yang sangat penting dalam merawat dan menjaga kulitmu. Skincare tidak hanya merawat kulitmu saat itu juga, melainkan skincare memiliki efek long-term dalam menjaga kulitmu agar tidak timbul keriput, flek hitam, ataupun kurangnya elastisitas kulit di usia yang terbilang muda.
Maka dari itu, skincare tidak hanya dapat digunakan oleh perempuan, melainkan pria juga dapat menggunakannya.
Sebelum menggunakan skincare alangkah baiknya kamu dapat mengetahui tipe kulit yang kamu miliki, apakah tipe kulitmu itu kering, berminyak, normal, sensitif, acne-prone, atau kombinasi.
Hal ini dikarenakan semua kandungan atau jenis skincare yang akan kamu gunakan harus disesuaikan dengan tipe dan kondisi kulitmu saat itu.
Bagi kamu yang ingin tahu kandungan skin care apa saja yang cocok untuk tipe kulit kering, kamu ada di tempat yang tepat! Berikut, kandungan skincare yang cocok untuk kulit keringmu.
ADVERTISEMENT
Kandungan Skincare untuk Kulit Kering
Dilansir dari self, terdapat beberapa kandungan yang wajib di dalam produk skincare agar kulitmu yang kering akan tetap terasa lembab.
1. Glycerin
Dengan menggunakan kandungan ini, akan membantu kulitmu terasa lebih lembap. Glycerin menjadi salah satu kandungan holy grail untuk banyak orang karena memang betul-betul dapat melembapkan kulit.
2. Hyaluronic Acid
Kandungan ini sering direkomendasikan oleh banyak dokter kulit karena pada dasarnya semua jenis kulit membutuhkannya untuk melembapkan kulit.
Karena HA ada di tubuhmu secara alami, sangat kecil kemungkinannya kandungan ini menyebabkan iritasi. Jadi bagi kamu yang memiliki kulit kering, jangan ragu mencoba produk yang mengandung hyaluronic acid.
3. Ceramides
Kandungan ini sangat penting bagi kamu yang memiliki kulit kering. Ceramides dapat menjaga hidrasi yang ada di dalam kulit dan mencegah iritasi. Kandungan ini juga sering kali digunakan untuk mengobati kondisi eksim pada kulit.
ADVERTISEMENT
4. Fatty Alcohols
Banyak orang sering menganggap kalau alkohol tidak baik untuk kulitmu, tapi, tidak semua alkohol sama. Fatty alcohol seperti cetyl dan stearyl alcohol sebenarnya dapat melembapkan kulit. Fatty alcohol biasanya kamu temukan dalam produk perawat kulit yang berupa ekstrak dari minyak nabati atau nabati.
5. Petrolatum
Petrolatum atau biasa dikenal petroleum jelly bekerja sebagai penghalang dalam produk perawatan kulit untuk membantu mengurangi jumlah air yang hilang dari kulitmu.
Bagi kamu yang memiliki kulit berminyak, kemungkinan takut menggunakan produk ini karena bersifat komedogenik. Namun, bagi kamu yang memiliki kulit kering, bahan-bahan ini cukup penting.
6. Squalane
Kandungan ini terbuat dari senyawa yang dibuat secara alami di kulit kamu. Kelenjar sebaceous menghasilkan sebum, kemudian itulah yang membuat kulitmu terasa berminyak tetapi juga membantu melindungi dan melembapkannya. Tidak seperti sebum, kandungan ini terasa ringan di kulit dan mudah menyerap.
ADVERTISEMENT
7. Lactic Acid
Lactic acid merupakan salah satu kandungan yang dapat melembapkan, tapi tidak bisa dijadikan sumber untuk menghidrasi kulitmu.
Biasanya kandungan ini digunakan untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan kotoran lainnya, namun ternyata mereka juga sekaligus dapat meningkatkan hidrasi pada kulitmu.
Bagaimana? Sekarang sudah tahu dong kandungan skincare apa saja yang cocok untuk kulit kering. Jangan lupa share hal ini ke teman-teman kamu yang masih bingung untuk mencari kandungan skincare yang sesuai dengan kulit kering mereka.
(MA)